Komentari Persaingan MotoGP saat Ini, Jorge Lorenzo: Sekarang Semua Pembalap Seolah Berteman

- 7 Juni 2022, 07:40 WIB
Jorge Lorenzo turut komentari persaingan MotoGP saat ini, sebut semua pembalap seolah berteman dan tidak ada rivalitas.
Jorge Lorenzo turut komentari persaingan MotoGP saat ini, sebut semua pembalap seolah berteman dan tidak ada rivalitas. /Instagram.com/@jorgelorenzo99/

PR DEPOK - Legenda MotoGP, Jorge Lorenzo merupakan sosok yang tentu sudah tidak asing lagi bagi para pecinta balap motor paling bergensi di dunia ini.

Meskipun telah pensiun pada akhir 2019 lalu, Jorge Lorenzo masih aktif di dalam ruang lingkup MotoGP dengan menjadi komentator di salah satu media asing.

Di sela-sela kompetisi balap mobil Porsche Carrera Cup Italia yang ia jalani akhir pekan kemarin, Jorge Lorenzo memberikan pandangan terhadap persaingan gelar juara MotoGP saat ini.

Baca Juga: Ciri-ciri Lolos Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 32

Menurut Jorge Lorenzo, persaingan juara dunia MotoGP saat ini dengan beberapa musim lalu sangatlah berbeda.

Pria asal Spanyol itu kembali mengungkit bagaimana panasnya persaingan MotoGP dahulu yang melibatkan dirinya, Valentino Rossi, Dani Pedrosa, serta Casey Stoner.

Menurutnya, pembalap yang bersaing dalam perebutan juara MotoGP dahulu memiliki karismatik yang begitu kuat baik di dalam maupun di luar sirkuit.

Berbeda dengan saat ini, Jorge Lorenzo menilai semua pembalap seolah-olah berteman satu sama lain sehingga tidak ada sosok antagonisme yang sekuat dulu.

Baca Juga: Prakiraan Cuaca Depok Hari Ini Selasa, 7 Juni 2022: Pagi Cerah Berawan, Siang hingga Sore Hujan Sedang

Halaman:

Editor: Rifqy Rajwa Firmansyah

Sumber: Motosan.es


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x