Cara Mudah Cek Penerima dan Saldo PIP Kemdikbud 2023 bagi Siswa Sekolah, Buka Link pip.kemdikbud.go.id

- 18 Januari 2023, 16:10 WIB
Berikut ini adalah ulasan mengenai cara cek penerima dan saldo PIP Kemdikbud 2023 yang segera cair.
Berikut ini adalah ulasan mengenai cara cek penerima dan saldo PIP Kemdikbud 2023 yang segera cair. /Dok. Kemdikbud/

Nominal PIP Kemdikbud yang akan didapatkan oleh para siswa tentu akan berbeda-beda, berikut rinciannya:

- Siswa SD/SDLB/Paket A akan menerima PIP Kemdikbud sebesar Rp450.000 per tahun.

- Siswa SMP/SMPLB/Paket B akan menerima PIP Kemdikbud sebesar Rp750.000 per tahun.

- Siswa SMA/SMK/Paket C akan menerima PIP Kemdikbud sebesar Rp1 juta per tahun.

Baca Juga: Cek Penerima BPNT dan PKH Tahap 1 2023 Online Lewat HP Pakai KTP

Mengacu pada ketentuan di tahun 2022 kemarin, penyaluran PIP Kemdikbud tahap 1 diperkirakan akan berlangsung pada Februari hingga April, tahap 2 pada Mei hingga September, dan juga tahap 3 pada Oktober hingga Desember.

Para siswa yang telah melakukan aktivasi rekening di bank penyalur, yakni Bank BRI dan Bank BNI bisa langsung melakukan pencairan PIP Kemdikbud ini.

Sebelumnya, para siswa dapat melakukan cek penerima dan saldo PIP Kemdikbud ini terlebih dahulu secara online melalui link pip.kemdikbud.go.id.

Dengan melakukan cek penerima dan saldo, para siswa dapat memastikan ulang apakah berhak mendapatkan PIP Kemdikbud di tahun ini, serta dapat mengetahui jumlah saldo yang tersisa pada KIP.

Baca Juga: Ibunda Brigadir J Menangis Terisak Usai Dengar Kabar Putri Candrawathi Hanya Dihukum 8 Tahun Penjara

Halaman:

Editor: Rifqy Rajwa Firmansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah