Waspadai 7 Makanan yang Tidak Boleh Dikonsumsi oleh Kucing Peliharaan

- 16 Februari 2020, 15:57 WIB
ILUSTRASI kucing peliharaan.*
ILUSTRASI kucing peliharaan.* /Pixabay/

PIKIRAN RAKYAT - Kucing adalah salah satu hewan peliharaan yang cukup banyak diminati oleh manusia, tak terkecuali masyarakat Indonesia.

Mamalia berbulu halus ini cukup mudah ditemukan, namun cukup sulit juga untuk dididik menjadi hewan peliharaan yang melakukan berbagai kegiatan secara mandiri seperti buang air kecil atau besar. Lantaran kucing tersebut tidak dididik sedari bayi bersama induknya.

Ketika Anda memutuskan untuk memelihara kucing akan ada banyak hal yang harus diperhatikan demi menjaga kesehatan dan kecantikan si hewan peliharaan. Mulai dari produk-produk kebersihan, lingkungan tempat hidupnya, hingga makanan yang akan dikonsumsinya.

Dalam memberikan makanan bagi kucing, ada beberapa makanan yang telah dirangkum oleh Pikiranrakyat-depok.com yang harus diperhatikan karena makanan manusia ini tidak boleh diberikan kepada kucing peliharaan.

Baca Juga: Seorang Pria di Inggris Didenda Rp 1 Juta Hanya Karena Bersin

Tulang Ikan

Struktur tulang yang keras akan membuat perut kucing sulit untuk mencerna. Pemberian tulang apapun itu pada kucing justru akan mengakibatkan usus pada kucing mengalami cedera. Dalam kasus tulang ikan, tajamnya tulang ikan akan membuat kucing tersedak dan mendapatkan luka pada tenggorokannya.

Telur Mentah

Telur mentah bisa membuat kucing terserang salmonella dan parasit lain yang bisa membuat pankreas mereka terbakar atau yang biasa disebut dengan pankreatitis. Tidak hanya itu, enzim yang terdapat pada telur mentah bisa membuat penyerapan vitamin B pada tubuh kucing menjadi terhambat.

Baca Juga: Netflix Siap Tayangkan Serial Sex Education 3, Berikut Bocoran Waktunya 

Susu

Ketika kucing sudah tumbuh dewasa, memberikan susu sebagai makanan untuk dikonsumsi dinilai kurang tepat lantaran susu mengandung zat laktosa.

Kucing dewasa cukup intoleran dengan zat lactosa yang terkandung dalam susu, oleh karena itu, kucing yang mengonsumsi susu bisa jadi mengalami masalah pada perutnya seperti diare.

Alkohol

Kucing tidak memiliki tingkat toleransi terhadap alkohol. Meskipun ada yang toleran, mereka hanya sebagian kecil dari jutaan kucing yang ada di dunia. Maka, pemberian alkohol bisa berdampak negatif pada mereka.

Alkohol bisa membuat kucing mengalami masalah pencernaan, diare, stres, koordinasi tubuh yang buruk, dan kesulitan bernapas.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Drama Korea Romantis yang Cocok Ditonton Bersama Pasangan 

Tuna

Ikan tuna dalam kemasan kaleng bisa memberikan masalah yang sangat serius bagi kucing peliharaan. Meskipun pada kenyataannya kucing sangat menyukai ikan tuna, makanan ini justru tidak memiliki vitamin dan mineral yang cukup bagi kucing.

Pemberian ikan tuna pada kucing secara terus menerus bisa mengakibatkan kucing kekurangan tiamin, dan keracunan merkuri.

Nasi

Nasi adalah makanan yang mengandung banyak karbohidrat. Namun, kucing tidak memerlukan banyak karbohidrat bagi tubuhnya karena tubuh kucing tetap akan menguras energi bahkan ketika mereka tidak melakukan apa-apa.

Terlalu banyak karbohidrat dalam tubuh kucing justru tidak baik. Justru, jika asupan kucing hanya nasi, tubuhnya akan melemah dan akhirnya sakit.

Baca Juga: Buaya Berkalung Ban dan Tim Penolong Terlibat Kejar-kejaran Hingga Dini Hari 

Ikan Asin

Pada dasarnya, kucing memang suka dengan ikan. Namun, kandungan ikan asin ternyata cukup buruk bagi kesehatan mereka.

Terlalu banyak mengonsumsi makanan yang mengandung banyak protein namun tidak diimbangi dengan asam amino akan membuat kesehatan kucing tidak stabil, termasuk kondisi bulu-bulu kucing yang mudah rontok.***

Editor: M Bayu Pratama


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x