Cek BPUM 2022 Online Lewat eform.bri.co.id untuk Cairkan BLT UMKM Rp600.000

26 Oktober 2022, 06:55 WIB
Ilustrasi - Segera cek BPUM 2022 secara online lewat link eform.bri.co.id untuk cairkan BLT UMKM senilai Rp600.000 per pelaku usaha. /Tangkap layar eform.bri.co.id

PR DEPOK - BLT UMKM atau Bantuan Produktif Usaha Mikro (BPUM) akan segera digulirkan pemerintah kepada 12,8 juta pelaku usaha pada tahun 2022. 

Kemenkop dan UKM melalui Bank BRI menyediakan laman eform.bri.co.id untuk memfasilitasi pelaku usaha agar dapat melakukan cek penerima BPUM secara online. 

Pelaku usaha dapat melakukan cek BPUM 2022 secara online dengan membuka laman resmi eform.bri.co.id saat penyaluran BLT UMKM sudah resmi diumumkan. 

Sebab akan ada bantuan sebesar Rp600.000 per pelaku usaha yang terdaftar namanya di laman eform.bri.co.id sebagai penerima BPUM tahun 2022. 

Baca Juga: Cek NIK KTP di eform.bri.co.id untuk Lihat Penerima BPUM 2022 Online

Sebagai informasi, BPUM atau BLT UMKM ini adalah program bantuan dari Kemenkop dan UKM yang disediakan untuk membantu pelaku usaha di Indonesia. 

BLT UMKM pertama kali disalurkan pada tahun 2020 saat pandemi melanda, dan berlanjut hingga tahun 2021. Untuk tahun 2022, meski akan dilanjutkan tetapi pemerintah belum memberikan keterangan pasti terkait penyaluran BPUM. 

Hal itu terjadi lantaran Kemenkop dan UKM masih menunggu anggaran sebesar Rp7,6 triliun untuk BPUM 2022 dari Kementerian Keuangan. 

Baca Juga: Akses Link cekbansos.kemensos.go.id untuk Cek BLT BBM dan PKH 2022 Online Lewat HP

Kendati demikian, pelaku usaha dapat menyiapkan diri dengan mencatat terlebih dahulu cara cek BPUM 2022 secara online, berikut tahapannya; 

1. Buka laman eform.bri.co.id melalui browser HP. 

2. Siapkan KTP sebagai rujukan data. 

3. Isi NIK KTP sesuai data milik Anda. 

4. Masukkan kode verifikasi sesuai arahan. 

Baca Juga: Kapan Anak Harus Dibawa ke Rumah Sakit? Berikut 7 Tanda Bahaya yang Penting untuk Diketahui

5. Pilih 'Proses Inquiry'. 

Jika data Anda terdaftar, maka pemberitahuan akan muncul dengan keterangan bahwa nomor e-KTP sudah terdata sebagai penerima BPUM 2022. 

Selanjutnya, pelaku usaha hanya perlu datang langsung ke Kantor BRI terdekat dengan membawa syarat pencairan untuk mendapat BLT UMKM sebesar Rp600.000. 

Baca Juga: Fakta Terbaru Pembunuhan Brigadir J, Kamaruddin Ungkap Putri Candrawathi Ikut Menembak

Namun perlu diingat, BPUM tahun 2022 belum resmi disalurkan oleh pemerintah sehingga pencairan BLT UMKM sebesar Rp600.000 belum bisa dilakukan saat ini. 

Pelaku usaha bisa menyiapkan terlebih dahulu ketentuan atau syarat yang diperlukan sebagai penerima BPUM agar memudahkan saat bantuan ini sudah resmi disalurkan. 

Beberapa syarat yang harus dipenuhi berdasarkan ketentuan tahun sebelumnya adalah; 

- Pelaku usaha merupakan Warga Negara Indonesia (WNI). 

- Mempunyai e-KTP.

Baca Juga: BSU Belum Cair ke Rekening Pekerja? Segera Lapor Melalui Situs Resmi Kemnaker

- Memiliki usaha mikro yang harus dibuktikan dengan surat usulan calon penerima BPUM dari pengusul BPUM dan lampirannya. 

- Bukan bagian dari ASN seperti anggota Polri atau TNI, bukan pegawai BUMN atau BUMD. 

- Tidak sedang menerima Kredit Usaha Rakyat (KUR). 

Demikian penjelasan cara cek BPUM 2022 secara online melalui laman eform.bri.co.id untuk cairkan BLT UMKM sebesar Rp600.000.***

Editor: Wulandari Noor

Tags

Terkini

Terpopuler