KUR BCA 2023: Syarat, Dokumen, dan Limit Pinjaman

11 September 2023, 13:39 WIB
Ilustrasi KUR BCA 2023. /Pixabay/EmAji

PR DEPOK – Anda ingin membuka usaha tapi tidak punya modal? Apply saja kredit usaha rakyat atau KUR BCA 2023. Informasi syarat, dokumen, dan limit yang bisa didapat dari KUR BCA 2023 bisa disimak di artikel ini.

KUR BCA 2023 merupakan salah satu produk Bank BCA sebagai kredit modal kerja. Produk ini dikhususkan kepada calon debitur belum memiliki agunan yang cukup. KUR BCA i2023 ni tidak hanya untuk modal kerja. Namun, bisa juga untuk investasi, pengembangan usaha, berbagai biaya dan kewajiban usaha, dan lain-lain.

Selain itu, suku bunga KUR BCA 2023 sangat kompetitif. Karena suku bunga tersebut lebih rendah fixed selama periode tertentu. Dan suku bunga KUR BCA mulai dari 6% lho!

Baca Juga: Rekomendasi 7 Asinan Khas Betawi di Bogor, Cita Rasanya Bukan Maen Bikin Ketagihan!

KUR BCA 2023 pun memiliki kelebihan lainnya lho. Seperti bebas biaya provisi dan administrasi untuk jenis KUR Mikro dan KUR Kecil.

Ada tiga jenis dalam produk KUR BCA 2023 tersebut. Antara lain KUR Mikro, KUR Kecil, dan KUR Khusus. Ketiga jenis KUR itu memiliki limit pinjaman yang berbeda-beda

Limit pinjaman KUR Mikro yaitu Rp10.000.000 – Rp100.000.000. KUR Kecil yakni Rp100.000.000 – Rp500.000.000. Sedangkan KUR Khusus limitnya Rp500.000.000.

Jangka waktu pinjaman KUR BCA ini, yaitu KUR Mikro 3 Tahun dan KUR Kecil 4 Tahun. Sementara agunan/jaminan yang ingin meminjam KUR BCA bisa berupa tanah kosong/tanah bangunan/tanah sawah, kios, apartemen, hingga kendaraan bermotor.

Baca Juga: Luis Rubiales Hengkang dari Jabatan Presiden RFEF, Buntut Ciuman Kontroversi di Piala Dunia Wanita 2023

Syarat Pinjaman KUR BCA

● Warga Negara Indonesia (WNI) yang sudah mempunyai E-KTP.

● Perorangan atau Badan Usaha.

● Minimal usia 21 Tahun atau sudah menikah bagi nasabah perorangan.

Baca Juga: Referensi 7 Warung Nasi Gudeg Paling Enak di Bekasi, Pilih Sesuai Selera!

● Minimal usaha yang sudah berjalan, yaitu 6 bulan.

● Tidak mempunyai KUR berjalan di Bank lain.

● Belum pernah menerima fasilitas Kredit Produktif.

Baca Juga: 15 Oleh-Oleh Khas Jogja, Tak Hanya Bakpia Ada Juga Makanan Manis dan Kerajinan Tangan

Syarat Dokumen KUR BCA

Nasabah Individu

● E-KTP Calon Debitur dan Pasangan.

● Memiliki NPWP (Khusus pengajuan di atas Rp50 juta).

● Memiliki Kartu Keluarga.

● Mempunyai Surat Keterangan Usaha/NIB.

● Memiliki BPJS Ketenagakerjaan (Khusus pengajuan KUR Kecil).

Baca Juga: Bansos Beras 10 Kg Siap Cair, Siapa Saja yang Dapat? Cus Cek Nama Penerima di Link Resmi Berikut

Nasabah Badan Usaha

● Memiliki Akte Pendirian Usaha.

● Memiliki Pengesahan Akte Kemenkumham.

● NPWP Badan Usaha.

● E-KTP Pengurus dan Pemegang Saham.

Baca Juga: Mantape Pol! Ini 7 Alamat Warung Bakso di Temanggung yang Rasanya Nikmat, Wajib Dicoba!

● NPWP Pengurus dan Pemegang Saham.

● Mempunyai Surat Keterangan Usaha/NIB/

● BPJS Ketenagakerjaan (Khusus pengajuan KUR Kecil).

Itulah tadi informasi mengenai KUR BCA 2023. Salah satu produk dari Bank BCA bagi calon debitur yang belum memiliki agunan yang cukup. Apabila Anda ingin mengajukan KUR tersebut bisa mendatangi kantor cabang BCA terdekat.***

Editor: Nur Annisa

Tags

Terkini

Terpopuler