Cara Daftar Bansos Kemensos 2021 Beserta Cek Penerimanya secara Online Lewat HP

- 28 Juli 2021, 20:23 WIB
Ilustrasi penyaluran bansos Kemensos 2021.
Ilustrasi penyaluran bansos Kemensos 2021. //ANTARA/

PR DEPOK – Pemerintah melalui Kementerian Sosial (Kemensos) kembali menggulirkan sejumlah bantuan sosial (bansos) pada Juli 2021.

Pemerintah berupaya untuk mempercepat penyaluran bansos pada Juli 2021 guna mengantisipasi dampak Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) 2021.

Bansos yang disalurkan pada Juli 2021 meliputi bansos tunai (BST), bantuan pangan non tunai (BPNT), serta bansos program keluarga harapan (PKH).

Baca Juga: Cara Cek Bantuan PPKM 2021 Online Pakai KTP untuk Cairkan Bansos Tunai, BPNT, dan PKH

Untuk bansos tunai, pemerintah menyalur sekaligus pada Juli 2021 ini untuk periode Mei-Juni 2021.

Kemudian, untuk BPNT juga disalurkan sekaligus pada Juli 2021 ini untuk kuartal ketiga 2021 atau Juli hingga September 2021.

Sedangkan, untuk bansos PKH diberikan untuk tahap ketiga yang memang dijadwalkan cair pada Juli 2021.

Baca Juga: Cara Daftar Kartu Keluarga Sejahtera KKS untuk Dapat Bansos Rp600 Ribu dan Beras 10 Kg

Besaran dana bantuan untuk bansos tunai sama seperti BPNT, yakni diberikan sebesar Rp600.000 untuk setiap penerima.

Halaman:

Editor: Bintang Pamungkas

Sumber: Kemensos ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x