Cara Cek Penerima Bansos PPKM Darurat Jawa Barat secara Online untuk Dapatkan Bantuan BST, BPNT, PKH

- 16 Agustus 2021, 22:05 WIB
Layanan Sistem Online Data Penerima Bantuan Sosial (Solidaritas) untuk cek penerima bansos Jawa Barat.
Layanan Sistem Online Data Penerima Bantuan Sosial (Solidaritas) untuk cek penerima bansos Jawa Barat. //bansos.pikobar.jabarprov//

Sedangkan, besaran bantuan untuk PKH disesuaikan dengan kondisi KPM dan diberikan maksimal untuk 4 jiwa.

Untuk rincian besaran bantuan PKH yakni, ibu hamil/nifas Rp750.000, anak usia dini 0-6 tahun: Rp750.000.

Baca Juga: Penyaluran Bantuan Beras PPKM 2021 Tahap 2 Segera Dimulai untuk 8,8 Juta Penerima

Kemudian, penyandang disabilitas berat Rp600.000, warga lanjut usia di atas 60 tahun Rp600.000.

Selanjutnya, pendidikan anak SD/sederajat Rp225.000, pendidikan anak SMP/sederajat Rp375.000, pendidikan anak SMA/sederajat Rp450.000.

Total target penerima bantuan PKH pada 2021 mencapai 10 juta KPM.

Khusus bagi warga Jawa Barat (Jabar) bisa melakukan cek penerima bansos PPKM Darurat secara online melalui layanan situs yang disediakan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jabar.

Baca Juga: Cara Dapatkan Subsidi Token Listrik Gratis PPKM 2021 untuk Agustus-Desember 2021

Untuk cek penerima bansos PPKM Darurat Jawa Barat secara online, bisa dengan mengakses situs Sistem Online Data Penerima Bantuan Sosial (Solidaritas).

Layanan situs Solidaritas merupakan hasil kerja sama Pemprov Jabar dengan Gugus Tugas Percepatan Penanggulangan Covid-19 Jabar, Dinas Sosial Jabar, serta Pusat Informasi dan Koordinasi Jabar.

Halaman:

Editor: Bintang Pamungkas

Sumber: Kemensos Solidaritas


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x