Bansos BPNT Kartu Sembako Rp600.000 Cair Maret 2022, Cek Daftar Penerima Lewat Laman Ini Pakai KTP

- 27 Februari 2022, 22:00 WIB
Ilustrasi - Berikut ini penjelasan mengecek daftar penerima bansos BPNT Kartu Sembako yang cair Maret 2022 dengan menggunakan KTP.
Ilustrasi - Berikut ini penjelasan mengecek daftar penerima bansos BPNT Kartu Sembako yang cair Maret 2022 dengan menggunakan KTP. /Pixabay/ekoaun.

PR DEPOK - Kementerian Sosial (Kemensos) sudah memastikan bahwa bantuan sosial atau bansos Kartu Sembako/BPNT cair di Maret 2022 sebesar Rp600.000.

Masyarakat bisa mengakses situs cekbansos.kemensos.go.id dan cek daftar penerima bansos hanya dengan menggunakan Kartu Tanda Penduduk (KTP).

Adapun cara cek daftar penerima Kartu Sembako/BPNT Maret 2022 hanya bisa dilakukan masyarakat yang sudah tergolong sebagai keluarga penerima manfaat (KPM).

Masyarakat yang tergolong keluarga penerima manfaat (KPM) bisa cek daftar penerima bansos Kartu Sembako/BPNT melalui cekbansos.kemensos.go.id hanya dengan menggunakan Kartu Tanda Penduduk (KTP).

Baca Juga: Donald Trump Kritik Pemerintah AS Soal Invasi Rusia Terhadap Ukraina, Pertanda Maju Kembali di Pilpres 2024?

Sebelum membahas cara cek daftar penerima bansos Kartu Sembako/BPNT di cekbansos.kemensos.go.id, perlu diketahui bahwa Kemensos akan mempercepat penyaluran bantuan ini sejak Februari hingga Maret 2022.

Tidak hanya bansos Kartu Sembako/BPNT, Kemensos juga mempercepat penyaluran bansos PKH.

Hanya saja, untuk bansos Kartu Sembako/BPNT, terdapat perubahan kebijakan.

Misalnya, Kemensos tidak mencairkan bansos Kartu Sembako/BPNT melalui bank-bank Himbara, melainkan di kantor pos.

Halaman:

Editor: Linda Agnesia

Sumber: Kemenko PMK


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah