Tanggal Berapa PKH Tahap 2 2022 Cair? Simak Jadwal Pencairannya dan Cara Cek BLT Minyak Goreng Lewat Link Ini

- 4 April 2022, 13:21 WIB
Ilustrasi - Berikut jadwal pencairan PKH tahap 2 2022 dan cara cek BLT minyak goreng secara online.
Ilustrasi - Berikut jadwal pencairan PKH tahap 2 2022 dan cara cek BLT minyak goreng secara online. /ANTARA/Fakhri Hermansyah/

PR DEPOK - Tanggal berapa bantuan Program Keluarga Harapan (PKH) tahap 2 tahun 2022 cair? baca artikel ini sampai habis karena akan mengulas jadwal penyaluran bansos PKH.

Selain itu, artikel ini juga akan membahas cara cek bansos atau bantuan langsung tunai (BLT) minyak goreng sebesar Rp300.000 yang segera disalurkan oleh pemerintah.

Cara cek BLT minyak goreng ini bisa dilakukan dengan mudah secara online menggunakan handphone (HP) lewat situs resmi cekbansos.kemensos.go.id.

Perlu diketahui bahwa BLT minyak goreng diberikan oleh pemerintah kepada masyarakat yang sudah terdaftar menjadi penerima bansos PKH atau Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT).

Baca Juga: Kylian Mbappe Buka Suara Soal Masa Depan dan Tawaran Real Madrid

Pemerintah menyediakan BLT minyak goreng tersebut kepada 20,5 juta keluarga penerima manfaat (KPM), dan 2,5 juta pedagang kaki lima (PKL) yang menjual gorengan.

Informasi tersebut disampaikan langsung oleh Presiden Jokowi dalam keterangannya pada Jumat, 1 April 2022 lalu.

"Bantuan itu akan diberikan kepada 20,5 juta keluarga yang termasuk dalam daftar Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT), dan Program Keluarga Harapan (PKH), serta 2,5 juta PKL yang berjualan makanan gorengan," ucap Jokowi seperti dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari Antara.

Baca Juga: Balita 0-6 Tahun Bisa Dapat BLT Rp3 Juta, Berikut Cara Cek Bansos PKH 2022 Online Lewat Link Resmi Ini

Sementara itu besaran BLT minyak goreng yang disalurkan pemerintah adalah Rp100.000 per bulan, yang disalurkan sekaligus tiga bulan dari April hingga Juni.

Dengan demikian penerima BLT minyak goreng akan mendapatkan bantuan sebesar Rp300.000 yang akan diterima pada bulan April 2022 ini.

Di sisi lain, bansos PKH yang diselenggarakan oleh pemerintah juga akan memasuki tahap kedua pencairan, yakni pada bulan April 2022.

Sebab berdasarkan jadwal dari pemerintah, penerima bantuan atau KPM bisa mencairkan dana bansos PKH antara bulan Januari-Maret, April-Juli, Juni-September dan Oktober-Desember.

Proses pencairan bisa dilakukan KPM atau penerima bantuan melalui bank HIMBARA seperti BRI, BNI, Mandiri dan BTN.

Baca Juga: Volodymyr Zelensky Murka, Klaim Tentara Rusia Tukang Jagal Usai Ada Kuburan Massal di Bucha

Berikut cara cek daftar penerima BLT minyak goreng atau PKH secara online;

1. Buka browser HP dan masukkan link cekbansos.kemensos.go.id.

2. Siapkan berkas Kartu Tanda Penduduk (KTP).

Baca Juga: BLT Anak Sekolah Cair April 2022, Simak Cara Daftar Bansos PKH Online agar Siswa SD, SMP, SMA Dapat Rp4,4 Juta

3. Lengkapi alamat domisili dalam beberapa kolom seperti Provinsi, Kabupaten, Kecamatan dan Desa sesuai dengan KTP.

4. Masukkan nama lengkap seperti yang ada di KTP.

5. Isi 8 kode huruf seperti gambar yang ada di kolom 'Huruf Kode'.

6. Setelah seluruh kolom terisi, klik 'Cari Data'.

Hasil pencarian yang sesuai dengan database DTKS Kemensos akan menampilkan informasi berupa Nama Penerima, Umur, dan daftar bansos yang diperoleh seperti BPNT, BST, PKH, dan PBI.

Baca Juga: Login pip.kemdikbud.go.id untuk Cek Penerima PIP Kemendikbud 2022 Lewat HP, Dapatkan BLT Anak Sekolah Rp1 Juta

Dalam kolom data bansos tersebut, terdapat pula informasi seperti Status, Keterangan dan Periode penyaluran bansos.

Namun apabila data yang dimasukkan sebelumnya tidak terverifikasi di DTKS, akan muncul tampilan dengan keterangan 'Tidak Terdaftar Peserta/PM'.***

Editor: Wulandari Noor

Sumber: kemensos.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah