Buruan Daftar PKH Secara Online Lewat HP, BLT Ibu Hamil dan Balita Cair Lagi Agustus 2022

- 3 Agustus 2022, 17:52 WIB
Ilustrasi. Simak informasi tentang cara daftar PKH secara online lewat HP agar bisa dapat BLT ibu hamil dan balita yang cair Agustus 2022.
Ilustrasi. Simak informasi tentang cara daftar PKH secara online lewat HP agar bisa dapat BLT ibu hamil dan balita yang cair Agustus 2022. /Dok. Kemensos.

Demi memudahkan akses pelayanan masyarakat, Kemensos telah mempermudah cara daftar PKH, Anda bisa daftar secara online melalui aplikasi Cek Bansos.

Anda hanya perlu mengunduh aplikasi Cek Bansos yang bisa dilakukan melalui PlayStore.

Baca Juga: Nilai Pengobatan Spiritual Gus Samsudin Menyimpang, PDNU: Pakar Sudah Jelas Dokter

Anda harus pastikan yang diunduh adalah aplikasi Cek Bansos resmi dari Kemensos, karena saat ini banyak aplikasi serupa.

Aktivasi aplikasi dengan cara registrasi, siapkan NIK KTP dan KK. Setelah berhasil registrasi, Anda sudah dapat mengakses layanan menu utama pada aplikasi Cek Bansos.

Selanjutnya pilih menu daftar usulan untuk daftarkan PKH. Anda juga bisa daftar PKH untuk keluarga atau masyarakat yang sudah terdata di DTKS Kemensos dengan memanfaatkan fitur “tambah usulan”.

Baca Juga: Dianggap Peninggalan Penjajah, Aljazair Ganti Pembelajaran Bahasa Prancis ke Bahasa Inggris di Sekolah Dasar

Setelahnya, sistem akan mencocokkan nama, NIK, KK, status kesesuaian Dukcapil dan kesesuaian pengusul dengan data DTKS Kemensos.

Selanjutnya, Anda tinggal pilih jenis bansos Kemensos yang dinginkan, pilihlah PKH.

Jika data Anda telah berhasil diusulkan, maka akan muncul nama, NIK, dan status kesesuaian Dukcapil, serta kesesuaian wilayah dengan pengusul KK.

Halaman:

Editor: Gracia Tanu Wijaya

Sumber: Kemensos


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah