Cara Cek Nama Penerima BSU 2022 Online Lewat HP di kemnaker.go.id dan Aplikasi BPJSTKU Mobile

- 22 Agustus 2022, 16:44 WIB
Ilustrasi. Cara cek nama penerima BSU 2022 atau BLT Subsidi Gaji di HP bisa lewat kemnaker.go.id maupun aplikasi BPJSTKU Mobile.
Ilustrasi. Cara cek nama penerima BSU 2022 atau BLT Subsidi Gaji di HP bisa lewat kemnaker.go.id maupun aplikasi BPJSTKU Mobile. /ANTARA FOTO/Aloysius Jarot Nugroho.

PR DEPOK - Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker) menyebut program Bantuan Subsidi Gaji atau BSU 2022 dipastikan bakal cair tahun ini kepada total 8,8 juta pekerja yang memenuhi syarat.

Meskipun saat ini belum ada kepastian tanggal cair BSU 2022, namun Kemnaker menyebut apabila segala regulasi pencairan sudah siap, maka pekerja bakal menerima BLT Subsidi Gaji Rp1 juta per penerima.

Pekerja yang ingin memastikan namanya masuk sebagai penerima BSU 2022 bisa cek secara online lewat HP di link kemnaker.go.id dan lewat aplikasi BPJSTKU Mobile.

Baca Juga: Cara Cek Nama Penerima Bansos PKH Tahap 3 via cekbansos.kemensos.go.id

Apabila setelah cek di link kemnaker.go.id dan aplikasi BPJSTKU Mobile nama pekerja tertera sebagai penerima BSU 2022, maka dia berhak mencairkan BLT Subsidi Gaji Rp1 Juta.

Namun, seperti yang sudah dijelaskan Ida Fauziyah selaku Menaker, pekerja yang menerima BSU 2022 bukan sembarang orang lantaran sudah diatur dalam Permenaker Nomor 16 Tahun 2021.

Dalam keterangannya, Ida Fauziyah menegaskan jika penerima BSU 2022 atau BLT Subsidi Gaji senilai Rp1 juta bakal diambil dari data kepesertaan BPJS Ketenagakerjaan.

Selain itu, BSU 2022 yang menelan anggaran Rp8,8 triliun ini dirancang untuk pekerja dengan upah di bawah Rp3,5 juta per bulan.

Baca Juga: Tes Kepribadian: Perhatikan Gaya Duduk Anda, Itu Akan Menunjukkan Sifat Tersembunyi

Merujuk penyaluran BLT Subsidi Gaji tahun lalu, syarat pekerja yang bakal menerima BSU 2022 yakni sebagai berikut.

Halaman:

Editor: Ramadhan Dwi Waluya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah