BLT BBM Cair September 2022 ke Nama-nama Ini, Cek Daftar Penerima Bantuan Rp600.000 di Sini

- 3 September 2022, 10:17 WIB
Ilustrasi rupiah. BLT BBM bakal cair ke nama-nama ini pada September 2022, segera cek daftar penerima bantuan Rp600.000 di cekbansos.kemensos.go.id.
Ilustrasi rupiah. BLT BBM bakal cair ke nama-nama ini pada September 2022, segera cek daftar penerima bantuan Rp600.000 di cekbansos.kemensos.go.id. /Pxhere/Mohamad Trilaksono.

PR DEPOK – Pemerintah sedang mencairkan BLT BBM pada September 2022 kepada 20,65 juta masyarakat.

Simak cara cek daftar penerima BLT BBM yang bakal cair September 2022 akan diulas dalam artikel ini.

BLT BBM September 2022 merupakan salah satu bantuan sosial atau bansos bantalan pengalih bahan bakar minyak (BBM).

Jutaan masyarakat yang akan menerima bantuan ini termasuk keluarga penerima manfaat (KPM) yang terdaftar di DTKS Kemensos. Secara khusus bagi KPM BPNT.

Baca Juga: Cek Penerima BLT Anak Sekolah dengan Login cekbansos.kemensos.go.id, Ini Nama Siswa yang Dapat Rp500.000

Maka dari itu, untuk mengetahui Anda termasuk salah satu penerima BLT BBM atau tidak, bisa cek daftar nama penerima bansos BPNT September 2022 ini.

KPM bisa mengecek apakah nama masuk daftar penerima BLT BBM September 2022 melalui situs resmi Kemensos di cekbansos.kemensos.go.id.

Situs cekbansos.kemensos.go.id nanti akan menunjukkan tidak hanya nama-nama penerima BLT BBM, tetapi juga status dan jadwal pencairan bantuan di bulan September 2022.

Baca Juga: Simak Cara Daftar BLT BBM Online, Cukup Lengkapi Syarat Ini Subsidi Rp600.000 Bakal Cair

Jika nama Anda terdaftar, artinya bisa mencairkan bansos BPNT dari Kemensos sekaligus BLT BBM senilai Rp600.000.

Halaman:

Editor: Ramadhan Dwi Waluya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x