Cara Cek Saldo BPJS Ketenagakerjaan Online Lewat HP

- 28 September 2022, 09:39 WIB
Ilustrasi. Cek saldo BPJS Ketenagakerjaan secara online menggunakan HP dengan tiga cara ini.
Ilustrasi. Cek saldo BPJS Ketenagakerjaan secara online menggunakan HP dengan tiga cara ini. /Dok BPJS Ketenagakerjaan

PR DEPOK – Masyarakat khususnya pekerja bisa cek saldo BPJS Ketenagakerjaan secara online menggunakan HP.

Untuk cek saldo BPJS Ketenagakerjaan online lewat HP, Anda perlu menyiapkan Nomor Induk Kependudukkan (NIK) KTP.

Terdapat tiga cara cek saldo BPJS Ketenagakerjaan secara online pakai HP, yakni melalui aplikasi JMO, situs resmi sso.bpjsketenagakerjaan.go.id, dan SMS.

Ikuti langkah berikut ini bagi yang ingin cek saldo BPJS Ketenagakerjaan secara online.

Baca Juga: Kemenangan Kembali Diraih Timnas Indonesia di Ajang FIFA Matchday, Dimas Drajad Kembali Cetak Gol

Cek Lewat Aplikasi JMO atau Jamsostek Mobile

1. Unduh aplikasi JMO di HP, bisa Play Store atau App Store.

2. Jika belum memiliki akun klik ‘Buat Akun’,

3. Pilih kewarganegaraan dan jenis kepesertaan, seperti Penerima Upah, Bukan Penerima Upah, atau Pekerja Migran Indonesia.

Baca Juga: Cara Mudah Cek Penerima BPUM Pakai KTP di eform.bri.co.id untuk Cairkan BLT UMKM Rp600.000

4. Masukkan data diri Anda berupa NIK KTP, nama lengkap, tanggal lahir, dan nomor kartu peserta BPJamsostek.

5. Setelah akun aktif, login menggunakan email dan kata sandi yang sudah didaftarkan.

6. Klik menu ‘Jaminan Hari Tua’

7. Pilih ‘Cek Saldo’.

Baca Juga: Wes Brown Yakin Cristiano Ronaldo Hengkang dari Manchester United, Singgung Soal Pemain Cadangan

Selanjutnya, pada aplikasi JMO akan muncul tampilan jumlah saldo BPJS Ketenagakerjaan milik Anda. 

Cek Lewat Situs sso.bpjsketenagakerjaan.go.id

1. Kunjungi situs sso.bpjsketenagakerjaan.go.id lewat HP.

2. Jika belum memiliki akun, klik ‘Buat Akun’ hingga selesai. Kemudian login menggunakan email dan kata sandi masing-masing.

Baca Juga: Cara Cek BSU 2022 Sudah Masuk Rekening, Pastikan Cair Rp600.000 Setelah Dapat Notifikasi Ini

3. Setelah berhasil login, klik ‘Lihat Saldo JHT’.

Secara otomatis saldo BPJS Ketenagakerjaan milik Anda akan keluar. 

Cek Lewat SMS

1. Registrasi dengan cara kirim SMS ke 2757, formatnya yakni ‘Daftar (spasi) SALDO #NO_KTP#TGL_LAHIR(DD-MM-YYYY)#NO_PESERTA#EMAIL (bila ada).

Baca Juga: Notifikasi BSU 2022 Telah Tersalurkan, tetapi Rp600.000 Belum Masuk Rekening? Simak Solusi dari Kemnaker

2. Jika sudah terdaftar, kirim SMS lagi ke 2757 dengan format SALDO (spasi) nomor peserta.

Setelah semua cara di atas selesai dilakukan, akan ada SMS balasan berupa rincian saldo BPJS Ketenagakerjaan milik Anda.

Demikian informasi lengkap cara cek saldo BPJS Ketenagakerjaan secara online menggunakan HP.***

Editor: Sitiana Nurhasanah

Sumber: BPJS Ketenagakerjaan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x