BPNT Oktober 2022 Segera Cair, Siap-siap Akses cekbansos.kemensos.go.id untuk Cek Penerima

- 28 September 2022, 21:00 WIB
Ilustrasi. Segera siap-siap akses cekbansos.kemensos.go.id untuk cek penerima. Pasalnya, BPNT Oktober 2022 segera dicairkan Kemensos.
Ilustrasi. Segera siap-siap akses cekbansos.kemensos.go.id untuk cek penerima. Pasalnya, BPNT Oktober 2022 segera dicairkan Kemensos. /ANTARA/Nova Wahyudi.

PR DEPOK - Masyarakat siap-siap akses cekbansos.kemensos.go.id. Pasalnya, BPNT akan kembali disalurkan Kemensos pada Oktober 2022.

Akses cekbansos.kemensos.go.id ini diperuntukkan masyarakat melakukan cek penerima BPNT yang akan kembali disalurkan Oktober 2022 oleh Kemensos.

Sama seperti pernyaluran bulan sebelumnya, masyarakat yang menjadi penerima BPNT Oktober 2022 akan mendapatkan saldo sembako Rp200.000.

Maka dari itu, jika BPNT Oktober 2022 sudah mulai disalurkan masyarakat bisa cek penerima secara berkala melalui cekbansos.kemensos.go.id.

Baca Juga: Lansia Masih Bisa Dapat BLT Rp600.000 Bulan Ini, Segera Login di Link cekbansos.kemensos.go.id

Lantas bagaimana mekanisme cek penerima BPNT Oktober 2022 secara online melalui situs cekbansos.kemensos.go.id? Simak penjelasannya di bawah ini.

Cek Penerima

  1. Siapkan KTP lebih dulu, kemudian akses cekbansos.kemensos.go.id;
  2. Lalu, pilih alamat domisili sesuai KTP;
  3. Masukkan nama lengkap sesuai KTP;
  4. Jika sudah, ketik ulang delapan huruf kode di kotak yang tersedia;
  5. Terakhir, klik 'Cari Data'.

Baca Juga: Penyaluran BSU 2022 Dipercepat, Segera Cek Daftar Penerima Lewat kemnaker.go.id untuk Dapat Uang Rp 600.000

Bagi yang dinyatakan sebagai penerima maka bisa langsung cairkan BPNT Oktober 2022 di PT. Pos Indonesia atau Kantor Pos.

Pencairan saldo sembako Rp200.000 ini bisa dilakukan jika masyarakat yang penerima membawa dokumen seperti KTP, KK, surat undangan dari RT/RW, hingga sertifikat vaksin Covid-19 ke Kantor Pos.

Berikan seluruh dokumen tersebut ke petugas untuk diproses verifikasi. Jika sudah selesai dan lolos maka saldo sembako Rp200.000 akan cair.

Baca Juga: Cek Daftar Penerima BPUM 2022 di Sini, Akses Situs eform.bri.co.id Online Pakai HP dan Dapatkan BLT UMKM

Namun perlu diingat, bahwa masyarakat yang bakal jadi penerima BPNT Oktober 2022 ini adalah mereka yang sudah mendaftarkan data-datanya di DTKS.

Maka dari itu, masyarakat segera daftarkan data-datanya di DTKS agar tidak ketinggalan dapatkan saldo sembako Rp200.000 dari Kemensos.

Pendaftaran di DTKS sendiri bisa dilakukan secara online dengan mengunduh aplikasi Cek Bansos di PlayStore dan AppStore.***

 

Editor: Ramadhan Dwi Waluya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah