Buruan Daftar DTKS Kemensos 2023 Online Lewat Aplikasi Ini, BPNT hingga PKH Siap Cair!

- 8 Januari 2023, 19:00 WIB
Segera unduh aplikasi Cek Bansos untuk daftar DTKS Kemensos 2023, BPNT dan PKH siap cair tahun ini.
Segera unduh aplikasi Cek Bansos untuk daftar DTKS Kemensos 2023, BPNT dan PKH siap cair tahun ini. /Kemensos/

PR DEPOK - Artikel ini akan mengulas cara daftar Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) Kemensos 2023 online lewat aplikasi Cek Bansos.

Pemerintah siap untuk menyalurkan beberapa bansos di tahun 2023 ini, mulai dari Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) hingga Program Keluarga Harapan (PKH).

BPNT dan PKH ini merupakan sejumlah bansos reguler yang rutin disalurkan pemerintah melalui Kementerian Sosial (Kemensos).

Baca Juga: Segera Daftar PKH 2023 di Aplikasi Ini, Bantuan hingga Rp3 Juta Langsung Cair!

BPNT merupakan bansos yang ditujukan bagi masyarakat rentan miskin agar untuk dapat membeli berbagai jenis kebutuhan bahan pangan.

Berdasarkan ketentuan tahun 2022 lalu, BPNT disalurkan pemerintah kepada masyarakat setiap bulan sebesar Rp200.000 dari total Rp2,4 juta setahun.

Masyarakat yang memenuhi syarat dapat mencairkan BPNT di seluruh Kantor Pos dengan membawa dokumen penting, di antaranya KTP, KK, dan Kartu Sembako.

Perlu dicatat, BPNT ini tidak cair dalam bentuk uang tunai, melainkan berupa saldo yang akan ditambahkan ke saldo Kartu Sembako masyarakat.

Baca Juga: Bansos PKH 2023 akan Cair Secara Bertahap, Cek Besaran Nominal dan Penerimanya

Halaman:

Editor: Rifqy Rajwa Firmansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x