Terinsipirasi oleh IU, Kim Heechul Laporkan Ribuan Komentar Jahat Haters ke Pihak Kepolisian

30 Juli 2020, 21:05 WIB
Personel boy grup Super Junior (Suju), Kim Heechul. /Soompi

PR DEPOK - Menjadi idola di Korea Selatan bukanlah hal yang mudah dilalui oleh sebagian orang. Tak sedikit komentar negatif tentang apa pun, sekalipun idol tersebut melakukan hal yang baik.

Hal itu pun dirasakan oleh personel boy grup Super Junior yakni Kim Heechul. Pria kelahiran 1983 itu merasa geram dengan komentar jahat yang dilontarkan para haters kepadanya di media sosial.

Melalui unggahan di akun Instagram pribadinya @kimheenim, Kim Heechul membagikan satu foto yang menampilkan dokumen berupa laporan ke pihak kepolisian terkait komentar jahat dari para haters di media sosial.

Baca Juga: Rencana Besar Prabowo Subianto Datangkan Jet Tempur Austria Terganjal UU Industri Pertahanan 

"Saya tidak akan berkompromi. Bahkan jika ada penyelesaian, saya akan menyerahkan semua kepada pengacara saya. Saya tidak akan berhenti untuk terus menangkap pelaku komentar jahat," kata Kim Heechul sebagaimana dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari Soompi.

Untuk diketahui, komentar jahat yang dilontarkan warganet tersebut disebutkan telah menyalahi aturan Undang-undang Korea Selatan tentang Promosi, Informasi, Pemanfaatan Jaringan Komunikasi, dan Perlindungan Informasi.

Lebih lanjut dalam unggahannya, Kim Heechul pun mengucapkan rasa terima kasihnya kepada para penggemarnya yang turut membantunya dengan memberikan informasi lengkap para pelaku komentar jahat tersebut.

"Terima kasih juga kepada penggemar yang memberi saya kekuatan. Pasti lebih sulit bagi Anda daripada siapa pun. Saya sangat berterima kasih," ucap dia.

 

Baca Juga: Soal Gugatan Kebijakan Asimilasi Napi, Yasonna Laoly: Sudah Sesuai dengan Ketentuan Hukum 

Tindakan tersebut, dikatakan dia, terinspirasi oleh seorang penyanyi solo IU yang juga menindak para pelaku komentar jahat yang menyerangnya tanpa memberikan sedikit keringanan.

"Saya telah memeriksa pengaduan kriminal atas komentar jahat. Saya tidak berencana untuk bertarung dengan komentar jahat. Denda bukanlah hal yang penting, saya hanya ingin membawa mereka semua ke kantor polisi," ujarnya.

Sebelumnya pada Selasa 21 Juli 2020, Kim Heechul telah mengajukan aduan perihal komentar jahat yang diterimanya di media sosial ke Kantor Kejaksaan Pusat Seoul.

Baca Juga: Jelang Pilkada 2020, KPU: Pasien Positif Covid-19 yang Dirawat di RS Punya Hak Sama untuk Memilih 

Setelah penyelidikan itu, ia mengatakan kepada media lokal bahwa terdapat puluhan ribu orang yang telah masuk dalam tuduhannya.

"Saya mengumpulkan puluhan ribu komentar jahat, tapi tidak punya waktu untuk mengatur semuanya. Ke depannya, saya akan melacak lebih banyak orang," kata Kim Heechul.***

Editor: M Bayu Pratama

Sumber: Soompi dan Berbagai Sumber.

Tags

Terkini

Terpopuler