4 Jenis Makanan yang Tidak Boleh Dikonsumsi Saat Perut Kosong, Bisa Picu Diare hingga Asam Lambung

30 Agustus 2021, 19:25 WIB
Ilustrasi mengunyah permen karet saat lapar. /Andy Barbour/Pexels

PR DEPOK - Makan dengan porsi yang terlalu sedikit atau melewatkan salah satu waktu makan bisa menimbulkan kecenderungan makan berlebihan saat tubuh tak lagi bisa menahan lapar.

Tak jarang, demi menghilangkan rasa lapar, mengonsumsi camilan berkalori tinggi dijadikan pilihan tanpa berpikir panjang tentang dampak buruknya bagi pencernaan.

Dalam beberapa kasus, kondisi tersebut bisa memicu gangguan pencernaan seperti muntah, mual, diare, bahkan keracunan makanan.

Baca Juga: Geram Atas Ringannya Hukuman Waketum KPK, Gus Umar: kalau Dia Dipertahankan, Tandanya KPK Layak Dibubarkan

Alasannya saat perut kosong terlalu lama, saluran gastrointestinal bisa menjadi sangat sensitif terhadap jenis makanan tertentu.

Agar terhindar dari risiko tersebut, berikut beberapa jenis makanan yang sebaiknya tidak dijadikan menu utama saat perut dalam kondisi kosong.

Alpukat

Mengonsumsi alpukat saat perut kosong, terutama bagi mereka yang belum pernah memakan buah yang satu ini sangat tidak direkomendasikan.

Baca Juga: Datang ke Stadion Wibawa Mukti Cikarang, Belasan Bonek Tertipu Hoaks hingga Dibubarkan Polisi

Dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari Bold Sky, bagi kebanyakan orang, mengonsumsi alpukat saat perut kosong membuat kandungan lemak di dalamnya sulit dicerna dengan baik.

Bahkan lemak pada alpukat bisa memicu refluks atau kondisi saat seseorang mengalami asam lambung yang mengalir naik kembali menuju kerongkongan.

Sayuran mentah

Mengonsumsi sayuran mentah saat tubuh tidak diberi asupan makanan dalam waktu yang cukup lama ternyata bisa menyebabkan penurunan gula darah di kemudian hari.

Selain itu, sayuran yang kaya serat cenderung sulit dicerna dan bisa memicu kembung hingga merasa terlalu kenyang.

Baca Juga: Tes Kepribadian: Pilih Satu Mawar Paling Indah dan Lihat yang Diungkapkannya tentang Anda

Daging merah

Kandungan protein dalam daging merah membuat perut yang kosong kesulitan mencernanya.

Alasannya karena sistem pencernaan secara mendadak harus bekerja keras untuk memecah protein yang membuat perut tertekan dan merasa kenyang berlebihan.

Permen karet

Hingga kini, masih banyak orang yang menganggap bahwa mengunyah permen karet bisa menimbulkan rasa kenyang atau mengalihkan pikiran dari keinginan untuk makan.

Baca Juga: Masih Pilih-pilih, Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah Sebut Inisial Anak Pertamanya AH

Faktanya mengunyah permen karet dalam kondisi perut kosong hanya akan meningkatkan produksi cairan lambung yang bisa memicu mual dan sakit perut.***

Editor: Ahlaqul Karima Yawan

Sumber: Bold Sky

Tags

Terkini

Terpopuler