Erat Kaitan dengan 200 Penyakit Pengancam Nyawa, Obesitas Tingkatkan Risiko Kematian Jika Terpapar Covid-19

- 4 Maret 2021, 14:41 WIB
Ilustrasi obesitas.
Ilustrasi obesitas. /Reuters/

Obesitas dikaitkan dengan hampir 200 penyakit yang dapat mengancam jiwa, seperti diabetes, penyakit kardiovaskular, dan kanker.

Bahkan, risiko penyakit ini semakin tinggi jika terinfeksi Covid-19 sebesar 113% yang dirawat di rumah sakit.

Kemudian, sebanyak 74 persen lebih tinggi yang menjalani perawatan di Intensive Care Unit (ICU) dan 48% lebih tinggi terhadap risiko kematian. 

Baca Juga: Jokowi Ingin Masyarakat Benci Produk Luar Negeri: Gaungkan Ajakan untuk Cinta Barang Lokal Indonesia

Kementerian Kesehatan (Kemenkes) mengungkapkan obesitas yang dialami seseorang bisa mengurangi masa produktif sebanyak 6-10 tahun.

Di sisi lain, obesitas juga menguras anggaran kesehatan nasional sebesar 8-16 persen.

Sebanyak 1 dari 3 orang dewasa di Indonesia mengalami obesitas dan 1 dari 5 anak usia 5-12 tahun mengalami kondisi serupa pada 2018.

Berat badan orang dewasa negara ini mengalami peningkatan hampir dua kali lipat menjadi 35,4 persen.

Baca Juga: Bandingkan Kasus 6 Laskar FPI dengan Ustaz Maaher yang Juga Wafat, Refly: Harusnya Pengusutan Dihentikan

“Kita harus benar-benar menekan tren peningkatan obesitas ini," ujar dr. Cut Putri Arianie, M.H.Kes., Direktur Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Tidak Menular, Kemenkes.

Halaman:

Editor: Ahlaqul Karima Yawan

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x