Selain Tingkatkan Kesehatan Pencernaan dan Obati Jerawat, Berikut 7 Manfaat Air Kelapa

- 12 Juli 2021, 12:08 WIB
Ilustrasi air kelapa.
Ilustrasi air kelapa. /Freepik/jcomp.

PR DEPOK - Air kelapa selain menyegarkan juga penuh dengan elektrolit dan nutrisi penting lainnya.

Ada banyak penelitian yang berfokus pada bagaimana air kelapa dapat bermanfaat bagi kesehatan manusia.

Air kelapa terdiri dari gula penting, vitamin, mineral, asam amino, dan fitohormon (hormon tanaman yang mengontrol pertumbuhan dan perkembangannya), dan juga mengandung ion anorganik yang meningkatkan sistem antioksidan tubuh.

Baca Juga: Satu Hakim yang Jatuhkan Vonis Habib Rizieq Wafat, Refly: Jangan Sampai Keadilan Ditegakkan yang Maha Kuasa

Dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari Style Craze, Senin 12 Juli 2021, berikut adalah beberapa manfaat dari mengkonsumsi air kelapa.

1. Dapat meningkatkan performa latihan

Elektrolit yang ada dalam air kelapa adalah kunci untuk meningkatkan performa. Air kelapa mengandung lebih banyak elektrolit daripada minuman kemasan lainnya dan air kelapa adalah sumber potasium alami dan tidak mengandung tambahan gula dan pemanis.

Baca Juga: Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 18 Segera Dibuka, Simak Persyaratan dan Cara Daftar di Link Ini

Air kelapa menawarkan efek menghidrasi yang mirip dengan minuman olahraga karbohidrat-elektrolit biasa. Efeknya pada kinerja olahraga juga mirip dengan minuman olahraga.

Halaman:

Editor: Ramadhan Dwi Waluya

Sumber: Style Craze


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x