Bolehkah Kelompok Lansia dengan Komorbid Jalani Vaksinasi Covid-19? Berikut Penjelasan Ahli

- 15 Agustus 2021, 10:20 WIB
Ilustrasi lansia.
Ilustrasi lansia. /Unsplash/Matthew Bennett

PR DEPOK - Menanggapi banyaknya hoaks yang beredar di media sosial, Juru Bicara Vaksinasi Covid-19 Kementerian Kesehatan, dr. Siti Nadia Tarmizi mengatakan bahwa lansia dengan komorbid tetap bisa menjalani vaksinasi Covid-19.

Namun sebelum proses penyuntikan, komorbid pada lansia harus terlebih dahulu dipastikan bisa terkontrol.

Misalnya dalam kasus lansia dengan hipertensi, vaksin dapat diberikan bila tekanan darah berkisar di bawah angka 180/110 MmHg dengan pemeriksaan yang dilakukan sebelum tiba di meja skrining.

Baca Juga: Kebiasaan yang Harus Dihindari demi Kurangi Peradangan, Salah Satunya Konsumsi Makanan Cepat Saji

Kemudian bagi kelompok komorbid diabetes, vaksin dapat diberikan selama tidak ada komplikasi akut dan kondisinya dinyatakan stabil.

"Vaksin sudah dirancang untuk yang memiliki komorbid. Kita tahu vaksin ini ditujukan untuk virus penyebab Covid-19 dan virus ini berisiko dialami orang dengan komorbid," tuturnya dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari Antara.

Untuk itu, kelompok lansia sangat direkomendasikan untuk segera menjalani vaksinasi karena daya tubuhnya tak lagi sekuat kelompok usia muda akibat proses penuaan.

Baca Juga: Tes Kepribadian: Bentuk Gigi Dapat Mengungkapkan Kepribadian, Anda yang Mana?

Vaksin juga memainkan peran penting dalam melatih sistem imun lansia agar lebih cepat tanggap saat mengenali virus penyebab Covid-19.

Selain itu, Juru Bicara Vaksinasi Covid-19 dan Duta Adaptasi Kebiasaan Baru (AKB) dr. Reisa Broto Asmoro mengatakan para lansia yang sehat diperbolehkan menjalani vaksinasi.

Berdasarkan studi kasus yang terjadi di Skotlandia dan Inggris, vaksin AstraZenenca mampu mencegah rawat inap pada kelompok lansia di atas 80 tahun. Bahkan vaksin tersebut juga mencegah 80 persen kelompok komorbid menjalani rawat inap.

Baca Juga: 7 Makanan yang Memiliki Kandungan Protein Lebih daripada Daging, Salah Satunya Tempe

Tak hanya itu, manfaat yang ditunjukkan setelah menerima dosis kedua vaksin AstraZeneca, seorang lansia hanya mengalami gejala ringan usai terpapar Covid-19.

Hingga kini efektivitasnya, terutama bagi kelompok yang sudah merampungkan dua dosis vaksin, mampu meminimalisir gejala sedang hingga berat sekaligus menekan risiko kematian.***

 

Editor: Ahlaqul Karima Yawan

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x