Ledakan Terjadi di Rumah Sakit Militer di Afghanistan, 25 Orang Tewas Termasuk Komandan Senior Taliban

- 3 November 2021, 13:50 WIB
Korban luka yang jatuh usai sekelompok orang bersenjata menyerang rumah sakit militer terbesar di Afghanistan.
Korban luka yang jatuh usai sekelompok orang bersenjata menyerang rumah sakit militer terbesar di Afghanistan. /Reuters

PR DEPOK - 25 orang dilaporkan tewas dan lebih dari 50 lainnya luka-luka ketika sekelompok orang bersenjata menyerang rumah sakit militer terbesar di Afghanistan.

Menurut laporan, dua ledakan hebat terjadi di Kabul menghantam pintu rumah sakit Sardar Mohammad Daud Khan dan diikuti dengan serangan oleh sekelompok pria bersenjata, yang semuanya tewas dalam waktu 15 menit.

Juru bicara Taliban Zabihullah Mujahid mengungkapkan bahwa pasukan khususnya telah dikerahkan dengan helikopter untuk mencegah para penyerang memasuki rumah sakit.

Baca Juga: Zaskia Gotik Tanggapai Isu Keretakan Rumah Tangganya dengan Sirajudin Mahmud hingga Singgung Masa Pacaran

Sebagaimana dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari Reuters pada Rabu, 3 November 2021, dengan semuanya tewas di depan pintu masuk serta di halaman rumah sakit tersebut.

Sebelumnya juru bicara Taliban lainnya mengatakan salah satu penyerang telah ditangkap.

Ledakan itu menambah daftar serangan dan pembunuhan yang terus bertambah sejak Taliban menyelesaikan kemenangan mereka atas pemerintah yang didukung Barat pada Agustus lalu.

Baca Juga: Jokowi Resmi Ajukan Jenderal Andika Perkasa Jadi Calon Panglima TNI, Puan Maharani: DPR Telah Terima Surpres

Peristiwa itu juga merusak klaim Taliban untuk memulihkan keamanan di Afghanistan setelah beberapa dekade dalam dekapan perang.

Halaman:

Editor: Ahlaqul Karima Yawan

Sumber: Reuters


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x