Ukraina Sebut Rusia Melanggar Gencatan Senjata, Evakuasi Warga Sipil di Mariupol Berlangsung Dramatis

- 8 Maret 2022, 19:17 WIB
Ukraina sebut Rusia melanggar kesepakatan gencatan senjata, sehingga evakuasi warga sipil di Maiupol berlangsung dramatis
Ukraina sebut Rusia melanggar kesepakatan gencatan senjata, sehingga evakuasi warga sipil di Maiupol berlangsung dramatis /REUTERS/TRINGERS/


PR DEPOK - Di tengah perang Rusia-Ukraina, koridor kemanusiaan untuk evakuasi warga sipil disetujui kedua belah pihak.

Namun belakangan ini, Kementerian Luar Negeri Ukraina menyebut Rusia telah melanggar gencatan senjata yang seharusnya bisa memproses evakuasi warga sipil.

"Aksi gencatan senjata dilanggar! Pasukan Rusia sekarang menembaki koridor kemanusiaan dari Zaporizhzhia ke Mariupol," cuit Twitter resmi Kementerian Luar Negeri Ukraina pada Selasa, 8 Maret 2022, seperti dikutip dari Jerussalem Post.

Baca Juga: Koin Kripto Leslar Ludes Dalam 30 Detik, Rizky Billar: Sekarang Sudah Melek dengan Dunia Digital Bro!

Lebih lanjut, Wakil Perdana Menteri Iryna Vereshchuk mengatakan 30 bus sedang dalam perjalanan untuk mengumpulkan pengungsi dari kota pelabuhan Mariupol.

Lantas tiba-tiba terjadi tanda-tanda pasukan Rusia menembak ke arah rute bantuan kemanusiaan

"Rusia terus menargetkan koridor evakuasi secara langsung, yang mengakibatkan kematian beberapa warga sipil saat mencoba mengevakuasi Irpin," kata Kementerian Pertahanan Inggris dalam pembaruan intelijen hari Selasa.

Baca Juga: Sebelum ke Mandalika, Marc Marquez hingga Joan Mir akan Ikuti Parade di Jakarta Bersama Jokowi

Sebelumnya, Rusia dan Ukraina sepakat untuk koridor kemanusiaan dan gencatan senjata terbatas di wilayah yang berbeda, tetapi ternyata masih ada perselisihan tentang evakuasi mana yang disetujui kedua belah pihak.

Ini pun terwujud dengan pernyataan Kementerian Luar Negeri Rusia tentang gencatan senjata sementara diadakan pada Selasa pagi, termasuk menyediakan koridor kemanusiaan dari Chernihiv, Kyiv, Sumy, Kharkiv, dan Mariupol.

Halaman:

Editor: Khairunnisa Fauzatul A

Sumber: Jerussalem Post


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x