Lukisan Marilyn Monroe Laku Rp2,8 Triliun Hanya dalam Waktu 4 Menit

- 10 Mei 2022, 15:15 WIB
Lukisan Marilyn Monroe yang laku terjual dengan harga Rp2,8 Triliun hanya dalam waktu 4 menit.
Lukisan Marilyn Monroe yang laku terjual dengan harga Rp2,8 Triliun hanya dalam waktu 4 menit. /CARLO ALLEGRI/REUTERS

PR DEPOK - Lukisan potret Marilyn Monroe yang dibuat oleh seniman pop Andy Warhol terjual dalam acara lelang publik pada Senin waktu setempat.

Adapun acara lelang lukisan Marilyn Monroe ini digelar di Museum Seni Swiss Thomas dan Doris Amman.

Sementara itu lukisan ini dijual oleh rumah lelang seni tersohor yaitu Christie.

Baca Juga: Joe Biden Resmikan UU yang Pernah Dipakai Perang Dunia II, Rusia Soroti Sumber Dana Ukraina untuk Membayar AS

Awalnya banyak yang memprediksi bahwa lukisan Marilyn Monroe akan laku terjual di angka USD200 juta atau setara dengan Rp2,9 triliun.

Lukisan Marilyn Monroe laku terjual di angka USD195 juta atau setara dengan Rp2,8 Triliun.

Hebatnya lagi lukisan Marilyn Monroe laku dengan harga fantastis hanya dalam waktu empat menit.

Baca Juga: Swedia akan Umumkan Pilihannya Soal Keanggotaan NATO pada 15 Mei Mendatang

Dikutip Pikiranrakyat-depok.com dari Aljazeera, lukisan Marilyn Monroe ini resmi menjadi karya seni abad ke-20 paling mahal yang pernah dijual di lelang publik.

Lukisan bernama Shot Sage Blue Marilyn ini merupakan salah satu dari beberapa potret aktris yang dibuat Warhol setelah kematian sang aktris di tahun 1962.

Shot Sage Blue Marilyn ini menjadi salah karya seni pop paling terkenal dari Warhol.

Baca Juga: Cara React Chat di Whatsapp Versi Terbaru untuk HP Android

“Shot Sage Blue Marilyn' adalah puncak mutlak dari Pop Amerika”

“Lukisan (Marilyn Monroe) itu melampaui genre potret, menggantikan seni dan budaya abad ke-20,” ucap Alex Rotter selaku ketua senin abad ke-20 dan ke-21 di Christie.

Penjualan lukisan Marilyn Monroe ini juga berhasil melampaui rekor karya abad ke-20 yakni Women of Algiers yang dibuat oleh Pablo Picasso.

Baca Juga: Usai Demonstrasi Anti-Pemerintah Berminggu-minggu, Perdana Menteri Sri Lanka Mundur dari Jabatan

Lukisan karya Pablo Picasso laku terjual senilai USD179,4 juta pada tahun 2015 silam.

Adapun Warhol membuat karya ini berdasarkan foto promosi Marilyn Monroe dari film Niagara tahun 1953 dengan memberikan sentuhan warna cerah di atas mata, rambut, dan bibirnya.

Andy Warhol meninggal dunia pada 22 Februari 1987 di New York pada usia 59 tahun.

Baca Juga: Perang Hari ke-76: AS Resmikan UU yang Pernah Dipakai Saat Perang Dunia II hingga Pemaksaan Rakyat Ukraina

Sementara, Marilyn Monroe diduga tewas karena overdosis di kediamannya pada 4 Agustus 1962.***

Editor: Ahlaqul Karima Yawan

Sumber: Al Jazeera


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah