Tukar Uang Lebaran 2023 Sudah Dibuka, Cek Jadwal dan Lokasinya di Sini!

30 Maret 2023, 20:25 WIB
Berikut ini jadwal, lokasi, dan kriteria penukaran uang Lebaran 2023, sudah dibuka hingga 20 April 2023.* /ANTARA FOTO/Nova Wahyudi

PR DEPOK - Deputi Gubernur Bank Indonesia (BI), Aida Budiman menyampaikan bahwa BI menyediakan 5.066 titik layanan penukaran uang Lebaran 2023 yang jadwal pelaksanaannya sudah dimulai sejak tanggal 27 Maret hingga 20 April 2023 mendatang.

 

Angka tersebut naik dari yang sebelumnya 4.689 titik di tahun 2022 lalu. BI akan menyiapkan Rp195 triliun uang baru yang bisa ditukar melalui bank dan juga layanan kas keliling. Masing-masing penukar akan diberikan maksimal paket penukaran uang sebesar Rp3.800.000 per orang.

Adapun 5.066 titik layanan penukaran uang Lebaran 2023 tersebut bisa dilakukan di berbagai bank yang tersebar di seluruh wilayah Indonesia atau juga melalui layanan kas keliling yang disediakan melalui laman pintar.bi.go.id.

Kriteria Uang Lebaran 2023 yang Bisa Ditukarkan

Baca Juga: Ramalan Zodiak Libra, Scorpio, dan Sagitarius Jumat, 31 Maret 2023: Giat adalah Kunci Karier yang Cemerlang

Berikut adalah kriteria uang Rupiah yang bisa ditukarkan:

1. Pada saat melakukan pemesanan penukaran uang melalui kas keliling, Anda dapat memilih jenis pecahan uang Rupiah sesuai ketersediaan di lokasi kas keliling yang dipilih;

 

2. Jumlah uang kertas maupun logam yang dapat ditukar mengikuti pengaturan alokasi ketersediaan di lokasi kas keliling yang dipilih;

3. Pengaturan jumlah penukaran uang Rupiah yang dipesan melalui layanan kas keliling adalah sebagai berikut:

Baca Juga: Resep Kue Putri Salju Pakai Takaran Sendok dan Tanpa Oven, Dijamin Super Renyah

• Penukaran uang logam dapat dilakukan sebanyak 250 keping untuk setiap pecahan uang Rupiah logam;

• Penukaran uang kertas dilakukan dalam kelipatan setiap 100 lembar untuk setiap pecahan uang kertas dengan jumlah uang kertas yang dapat dipesan mengikuti alokasi yang telah ditetapkan BI.

 

4. BI dapat memberikan penukaran uang kepada masyarakat menggunakan uang Rupiah dalam berbagai jenis tahun emisi yang masih berlaku sebagai alat pembayaran yang sah.

Syarat Penukaran Uang Lebaran 2023 Melalui Kas Keliling

Baca Juga: 10 Penolak Israel di Piala Dunia U-20, Bukan Cuma Ganjar Pranowo dan I Wayan Koster

Berikut syarat penukaran uang Rupiah melalui layanan kas keliling:

1. Tukar uang Lebaran 2023 hanya dapat dilakukan pada tanggal, lokasi, dan waktu yang tertera pada bukti pemesanan;

 

2. Anda wajib menunjukkan bukti pemesanan layanan penukaran kas keliling dalam bentuk digital atau bisa juga bukti yang cetak;

3. Penukar melalui layanan kas keliling harus membawa uang Rupiah dalam jumlah nominal yang pas sesuai dengan yang tertera pada bukti pemesanan;

Baca Juga: Benarkah PKH Tahap 2 Cair April 2023? Cek Tanggal Pencairan dan Penerimanya di cekbansos.kemensos.go.id

4. Uang yang akan ditukar dipilah lalu dikemas dengan ketentuan:

• Uang dipilah menurut jenis pecahan serta tahun emisi, disusun searah, dan dipisahkan antara uang yang masih layak edar dengan uang yang sudah tidak layak edar;

 

• Tidak menggunakan selotip, lakban, staples, atau perekat untuk mengelompokkan atau menggabungkan uang Rupiah yang akan ditukar.

5. BI memberikan penggantian penukaran uang dengan nilai nominal sama dengan uang Rupiah yang ditukarkan. Penggantian dapat menggunakan uang Rupiah dalam pecahan dan tahun emisi yang sama atau berbeda.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Cancer, Leo dan Virgo, Jumat, 31 Maret 2023: Ada Ketakutan Uang akan Habis

6. Sebelum menukar uang pada tanggal yang tertera dalam bukti pemesanan, NIK KTP tidak dapat digunakan untuk melakukan pemesanan baru penukaran kas keliling. NIK KTP hanya dapat digunakan kembali untuk melakukan pemesanan penukaran setelah tanggal yang tertera pada bukti pemesanan terlewati.

Cara Tukar Uang Lebaran 2023 Melalui Kas Keliling

 

Berikut cara tukar uang Lebaran 2023 melalui layanan kas keliling:

1. Pastikan sudah menghitung nominal uang yang akan ditukarkan;

Baca Juga: Kartu Prakerja Gelombang 50 Masih Dibuka? Ini Syarat yang Dibutuhkan dan Daftar Segera di www.prakerja.go.id

2. Pilah dan kemas uang yang akan ditukarkan;

3. Buka aplikasi PINTAR Bank Indonesia lalu pilih menu Kas Keliling;

4. Pilih provinsi lokasi penukaran uang melalui kas keliling yang diinginkan;

5. Aplikasi PINTAR akan menampilkan daftar lokasi serta tanggal kas keliling yang tersedia;

 

Baca Juga: Alur Tuk Dapatkan Bansos Ramadhan 2023 dari Proses Daftar sampai Tahap Memastikan sebagai Penerima

6. Isi data diri seperti NIK, nama lengkap, nomor telepon, dan email;

7. Isi jumlah lembar atau keping uang Rupiah sesuai peraturan jumlah jenis pecahan yang dapat ditukarkan;

8. Lakukan pemesanan untuk memperoleh bukti pemesanan;

9. Bawa bukti pemesanan penukaran uang Lebaran 2023 dalam bentuk digital atau cetak;

 

Baca Juga: Kartu Prakerja Gelombang 50 Sudah Ditutup, Ini Tips Jitu Lolos Pelatihan untuk Dapat Insentif

10. Bawa uang Rupiah yang telah dihitung dan dikelompokkan sesuai syarat yang berlaku.

Lokasi Tukar Uang Lebaran 2023 Khusus Wilayah DKI Jakarta

Selain dapat ditukar di beberapa bank yang tersedia, khusus untuk layanan penukaran di kas keliling, Anda diharapkan memesan penukaran uang terlebih dahulu melalui aplikasi PINTAR. Adapun jadwal dan lokasi tukar uang Lebaran 2023 sebagai berikut:

27 Maret–20 April 2023:

Baca Juga: Ramalan Zodiak Cancer, Leo, Virgo Besok 31 Maret 2023: Lagi Banyak Rejeki, Keluarga Turut Bahagia

 

• Pasar Kopro

• Pasar Pramuka

• Pasar Rawa Bening

• Pasar Slipi

• Pasar Koja

• Pasar Tebet

Baca Juga: Buka Puasa Coba Resep Es Teler Alpukat, Simpel dan Menyegarkan

 

3–14 April 2023:

• Masjid Hasyim Asy'ari

• Masjid Istiqlal

• Masjid At Tin

• Masjid Islamic Center

• Masjid Al Azhar

Baca Juga: Ramalan Zodiak Capricorn, Aquarius dan Pisces Jumat, 31 Maret 2023: Imbangkan Pikiran dan Kesehatan Tubuh

 

8–9 April 2023:

Parkir Timur Gelora Bung Karno.***

Editor: Tyas Siti Gantina

Tags

Terkini

Terpopuler