Beda Pandangan Soal Kebijakan Pemerintah, Fadli Zon: Tak Ada Gerindra Dukung Bubar Tanpa Pengadilan

- 2 Januari 2021, 19:42 WIB
Politisi Partai Gerindra, Fadli Zon.
Politisi Partai Gerindra, Fadli Zon. /Instagram @fadlizon

PR DEPOK  Wakil Ketua Dewan Pimpinan Pusat Partai Gerindra, Rahayu Saraswati Djojohadikusumo menegaskan, Partai Gerindra mendukung kebijakan pemerintahan Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Dukungan itu diberikan terkait pembubaran kelompok intoleran yang baru-baru ini terjadi, yakni Front Pembela Islam (FPI).

Dukungan tersebut ditunjukkan Rahayu Saraswati melalui akun Twitter pribadinya @RahayuSaraswati pada Sabtu, 2 Januari 2020 yang membagikan sejumlah tautan pemberitaan kebijakan tegas Partai Gerindra.

Baca Juga: Sebut Maklumat Kapolri Takuti Rakyat, Rocky Gerung: Dari Sini Terlihat Ada Arogansi dari Pejabat

Namun, ketegasan dari Partai Gerindra menuai kontroversi lantaran politisi Partai Gerindra, Fadli Zon bertolak belakang dengan kebijakan partainya sendiri.

Hingga saat ini, Fadli Zon terlihat masih secara terbuka menyuarakan dukungannya terkait semua yang berhubungan dengan FPI, serta mengecam kebijakan pemerintah soal pembubaran dan pelarangan ormas tersebut.

Fadli Zon menyuarakan semua persoalan FPI melalui akun Twitter pribadinya @fadlizon dan kanal YouTube pribadinya Fadli Zon Official.

Baca Juga: Siapkan untuk Masyarakat, Mensos Risma Lakukan Pemetaan Calon Penerima Bansos

Di sisi lain “Gerindra” juga menduduki jajaran trending topic di Twitter.

Halaman:

Editor: Ahlaqul Karima Yawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x