Risma Fasilitasi 5 Gelandangan Kerja di BUMN, Said Didu: Gawat, BUMN Butuh Profesionalisme Bu

- 8 Januari 2021, 18:17 WIB
Mantan Sekretaris BUMN, Said Didu.
Mantan Sekretaris BUMN, Said Didu. /Twiter @msaid_didu

Kemudian, Said Didu mengungkapkan bahwa sejak bekerja di kawasan Sudirman-Thamrin 33 tahun lalu, dirinya tidak pernah menemukan gelandangan yang ditemui Risma beberapa waktu lalu.

Sejak 1986 - 2019 saya berkantor di kawasan Jl. Thamrin dan tiap hari lewat Sudirman-Thamrin Jakarta, saya ga pernah lihat ada gelandangan di jalan tersebut,” ujar Said Didu.

Baca Juga: Keciduk Selingkuh dengan Istri Orang, Pria Ini Ditenggelamkan ke dalam Sungai hingga Menangis

Lebih lanjut, para PMKS atau gelandangan tersebut akan bekerja di PT PP Property yang mengembangkan kawasan Grand Kamala Lagoon sebagai tukang kebun dan petugas kebersihan.

Nantinya, sebelum para PMKS dipekerjakan, mereka terlebih dahulu ditampung di Balai Rehabilitasi Sosial Eks Gelandangan dan Pemulung (BRSEGP) Pangudi Luhur Bekasi, Bekasi Timur.

Risma menyatakan bahwa memberikan para PMKS pekerjaan merupakan salah satu cara untuk menuntaskan kemiskinan bagi mereka yang terbiasa hidup di jalan.

Baca Juga: Benarkah Raffi Ahmad Akan Divaksin Perdana Bersama dengan Jokowi? Berikut Penjelasan Pihak Kemenkes

Seperti diketahui, Risma telah melakukan beberapa kali blusukan sejak dirinya menjabat sebagai Mensos.

Sebelumnya, Risma blusukan ke kawasan aliran Sungai Ciliwung yang berlokasi di belakang kantor Kementerian Sosial pada Senin, 28 Desember 2020.

Saat itu, Risma melakukan pengecekan di atas jembatan, tepatnya di Fly Over Pramuka, Jalan Pramuka Sari II.

Halaman:

Editor: Ahlaqul Karima Yawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x