Beri Respon Mengenai Kerumunan di Holywings, Sandiaga Uno: Longgar Bukan Berarti Dilanggar

- 6 September 2021, 20:55 WIB
Sandiaga Uno.
Sandiaga Uno. /Instagram @officialrcti/

PR DEPOK – Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) RI Sandiaga Salahuddin Uno memberikan respon mengenai kerumunan yang terjadi Holywings.

Sandiaga Uno mengatakan bahwa kelonggaran yang diberikan pemerintah bukan berarti boleh dilanggar.

Hal ini disampaikannya melalui cuitan di akun Twitter pribadinya @sandiuno.

Baca Juga: Buntut Laporan KDRT yang Menjeratnya, Jonathan Frizzy Laporkan Balik Dhena Devanka atas Kasus yang Sama

JANGAN KASIH KENDOR! Longgar bukan berarti dilanggar!,” kata Menparekraf Sandiaga Uno dikutip Pikiranrakyat-depok.com.

Menurut Sandiaga Uno, pandemi Covid-19 akan sulit berakhir jika pelanggaran masih ditemukan.

“Pandemi sulit berakhir jika pelanggaran masih kita temukan,” sambungnya.

Di sisi lain, sektor ekonomi disebutnya akan mampu bangkit dan lapangan kerja akan terbuka luas jika kita mampu mengendalikan angka kasus Covid-19.

Di sisi lain, ekonomi akan bangkit dan lapangan kerja akan terbuka luas jika kita mampu mengendalikan angka covid,” tutur Sandiaga Uno.

Halaman:

Editor: Adithya Nurcahyo

Sumber: Twitter @sandiuno


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x