Kisah Pilu Keluarga Korban Kebakaran Lapas Tangerang, Tak Sangka Mimpi sang Suami Jadi Pertanda

- 9 September 2021, 20:11 WIB
Upik Hartanti (44) mengaku tidak menyangka mimpi sang suami jadi pertanda kehilangan sang anak yang jadi korban kebakaran di Lapas Kelas 1 Tangerang untuk selama-lamanya.
Upik Hartanti (44) mengaku tidak menyangka mimpi sang suami jadi pertanda kehilangan sang anak yang jadi korban kebakaran di Lapas Kelas 1 Tangerang untuk selama-lamanya. /Dok. PMJ News.

PR DEPOK – Peristiwa kebakaran di Lapas Kelas 1 Tangerang, Banten, yang menyebabkan puluhan narapidana tewas menyisak kisah pilu bagi sebagain keluarga korban.

Hal itu dialami oleh Upik Hartanti (44) yang mengaku tidak menyangka mimpi sang suami menjadi pertanda akan kehilangan putra sulung, Rezkil Khairi (23) untuk selama-lamanya.

Mata Upik tampak sayu sembari meneteskan air mata yang tak tertahankan setelah menyerahkan sejumlah berkas di RS Polri untuk proses identifikasi putranya pada Kamis, 9 September 2021.

Baca Juga: KPI Disebut Matikan Rezeki Saipul Jamil, Agung Suprio: HAM Kita Singkirkan Dulu, Toh Dia Tetap Boleh Tampil

Kepada awak media, Upik bercerita bahwa dirinya sempat berkomunikasi dengan sang putra melalui video call pada Selasa, 7 September 2021 malam.

"Malamnya sekitar pukul 21.00 WIB, ya dia biasa ngomongnya seperti yang kemarin-marin, menanyakan udah makan atau belum,” katanya dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari PMJ News.

Setelah itu, Upik mengatakan bahwa dirinya mendapati suaminya menanyakan keberadaan sang anak karena bermimpi bahwa anak sulungnya telah hilang.

Baca Juga: Rocky Gerung Diminta Segera Kosongkan Rumah, Refly Harun: Kasusnya Sama dengan Markaz Syariah Habib Rizieq

Upik juga menjelaskan, selama pandemi Covid-19, dirinya dan sang suami tidak pernah bertemu langsung dengan sang anak di lapas, dan hanya mengandalkan komunikasi melalui HP.

Halaman:

Editor: Ramadhan Dwi Waluya

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x