Berkat Sengketa Tanah, Rocky Gerung Kini Miliki 37 Rumah Gratis: tapi Saya Sudah Biasa Tidur di Hutan

- 14 September 2021, 13:34 WIB
Pengamat politik, Rocky Gerung.
Pengamat politik, Rocky Gerung. /ANTARA FOTO/Reno Esnir

PR DEPOK - Pengamat politik, Rocky Gerung, merasakan berkah di balik sengketa tanah yang terjadi antara dirinya dengan PT Sentul City Tbk.

Rocky Gerung mengakui bahwa ia mendapatkan tawaran rumah, apartemen, hingga villa gratis usai rumahnya di Bojong Koneng terancam digusur.

"Dalam dua hari ini saya dapat tawaran kira-kira 16 rumah dari teman-teman yang 'silakan Prof lu pake rumah gua nih'. Jadi ada 16 rumah saya punya sekarang. Ini ajaib nih, ada satu vila besar juga ditawarkan di daerah puncak oleh seorang musisi top," ujarnya, dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari kanal YouTube Rocky Gerung Official.

Baca Juga: Geledah Rumah Eks Wakil Presiden Afghanistan, Taliban Temukan Uang Rp93 Juta dan 18 Keping Emas

Musisi tersebut, kata Rocky, mengatakan bahwa ia bebas memakai dan menempati vila besar milik sang musisi yang tak disebutkan namanya itu.

"Bisa ditebak-tebak tuh (musisinya), 'Prof lu pake deh tempat gue nih suka-suka lu, kalau digusur'. Terus apartemen kira-kira 4 apartemen udah disiapin buat evakuasi saya, juga dari teman-teman," katanya melanjutkan.

Jika dihitung secara keseluruhan, Rocky mengungkap bahwa ia telah memiliki 37 unit rumah yang ditawarkan secara cuma-cuma untuk mengevakuasinya.

Baca Juga: Sinopsis Dari Jendela SMP 14 September 2021: Wulan dan Joko Berhasil Kabur hingga Tersesat di Hutan

Kendati berterima kasih dan merasa bersyukur atas banyaknya tawaran rumah dan tempat tinggal, Rocky Gerung mengaku sudah terbiasa tidur di hutan dengan beralaskan dan beratapkan tenda.

"Tapi saya selalu jawab bahwa 'ya terima kasih, tapi saya biasanya tidur di hutan. Jadi kalau nenda pun saya udah biasa tuh. Saya pernah tidur di kandang sapi, di ketinggian 4000 meter di Himalaya. Jadi bukan itu soalnya," kata sang pengamat politik.

"Tapi saya terima kasih simpati, dan sekaligus melalui forum FNN, saya berterima kasih pada para wartawan karena terus merawat isu ini. Juga kelompok-kelompok yang ingin camping di sekitar rumah saya. Para penggowes, bikin jambore, terus jawara-jawara dari Banten hubungi saya," tuturnya menjelaskan.

Baca Juga: Terima Chef Arnold Jadi Sahabat usai MCI Selesai, Lord Adi: Dia Masih Muda, Butuh Bimbingan

Untuk diketahui, Rocky Gerung belum lama ini disomasi oleh PT Sentul City Tbk lantaran dinilai telah menyerobot tanah milik perusahaan pengembang tersebut.

Rocky bahkan diminta untuk segera meninggalkan dan mengosongkan rumahnya dalam waktu 7x24 jam.

Pasalnya, PT Sentul City mengancam akan segera menggusur rumah dari pengamat politik itu.***

Editor: Annisa.Fauziah

Sumber: YouTube Rocky Gerung Official


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x