Tantang Haris Azhar Buka Data Tambang Emas Papua di Media, Luhut Binsar Pandjaitan: Silakan Saja

- 27 September 2021, 17:00 WIB
Luhut Pandjaitan.
Luhut Pandjaitan. /Antara/

 

PR DEPOK – Merespons tudingan Haris Azhar dan Fatia Maulidiyanti soal bisnis tambang di Papua, Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) Luhut Binsar Pandjaitan menantang untuk mengungkapkan bukti berupa data di hadapan publik.

Luhut Binsar Pandjaitan mempersilakan Haris Azhar untuk membuka data bisnis tambang emas di Intan Jaya, Papua ke media.

"Silakan saja, buka saja di media sekarang, dari sekarang juga bisa buka di media kok," kata Luhut Binsar Pandjaitan usai menjalani klarifikasi di Polda Metro Jaya, Jakarta, pada Senin, 27 September 2021 seperti dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari Antara.

Baca Juga: Belum Terima Surat Pergantian Azis Syamsuddin, Sufmi Dasco: Biarkan Itu Berproses Sesuai Mekanisme yang Ada

Luhut lantas memberikan tantangan tersebut karena yakin bahwa data terkait tidak akan memberikan bukti karena ia tidak mempunyai bisnis tambang di Papua.

"Saya tidak ada sama sekali bisnis di Papua, sama sekali tidak ada. Apalagi itu dibilang pertambangan-pertambangan, itu kan berarti jamak, saya tidak ada," ujar Luhut.

Tidak hanya itu, Luhut Binsar Pandjaitan pun meminta pihak yang menudingnya terlibat bisnis tambang di Papua untuk membuka laporan harta kekayaannya.

"Kan saya punya harta kekayaan ada di Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) itu, Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) itu," ujarnya.

Halaman:

Editor: Ahlaqul Karima Yawan

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x