Berantas Radikalisme, Jenderal Dudung Tak Segan Terapkan Era Soeharto, dr. Eva: Insya Allah Jadi Menkopolhukam

- 23 November 2021, 06:10 WIB
dr. Eva Sri Diana Chaniago menanggapi pernyataan Jenderal Dudung Abdurachm terhadap radikalisme.
dr. Eva Sri Diana Chaniago menanggapi pernyataan Jenderal Dudung Abdurachm terhadap radikalisme. /Twitter.com/@__Sridiana_3va./

PR DEPOK – Ketua Perkumpulan Dokter Indonesia Bersatu, dr. Eva Sri Diana Chaniago menanggapi pernyataan Kepala Staf Angkatan Darat (Kasad) Jenderal TNI Dudung Abdurachman terkait radikalisme.

Pasalnya, Jenderal Dudung Abdurachman tidak segan akan menerapkan sistem seperti era Presiden ke-2 Soeharto dalam memberantas radikalisme.

Ketegasan tersebut akan dilakukan oleh Jenderal Dudung Abdurachman sebagai upaya untuk mencegah gerakan atau kelompok radikalisme yang mencoba mengganggu persatuan dan kesatuan Indonesia.

Baca Juga: Update Persebaran Covid-19 Depok, 22 November 2021: 105.748 Positif, 103.331 Sembuh, 2.167 Meninggal

Menanggapi pernyataan Dudung Abdurachman tersebut, lantas dr. Eva tampak melontarkan sindiran.

Dr. Eva memberikan semangat kepada Kasad dan mendoakan agar suatu saat bisa diangkat menjadi Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan Republik Indonesia (Menkopolhukam).

Hidup Pak Dudung. Semangat..insya Allah jadi MenkoPolHukam,” ujarnya seperti dikutip Pikiranrakyat-depok.com dari akun Twitter pribadinya @__Sridiana_3va.

Cuitan dr. Eva Sri Diana Chaniago.
Cuitan dr. Eva Sri Diana Chaniago. Tangkap layar Twitter @__Sridiana_3va

Baca Juga: Update Data Vaksinasi Covid-19 Senin, 22 November 2021: 408.004 Masyarakat Divaksin Hari Ini

Halaman:

Editor: Sitiana Nurhasanah

Sumber: ANTARA Twitter @__Sridiana_3va


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x