Novel Baswedan Ingin Kembali ke KPK Usai Menjadi ASN, Ferdinand Hutahaean: Saya Mencium Aroma Adu Domba

- 9 Desember 2021, 15:59 WIB
Novel Baswedan ingin kembali ke KPK usai menjadi ASN Polri, kini Ferdinand Hutahaean sebut aroma adu domba.
Novel Baswedan ingin kembali ke KPK usai menjadi ASN Polri, kini Ferdinand Hutahaean sebut aroma adu domba. /ANTARA FOTO/Indrianto Eko Suwarso.

PR DEPOK - Eks politisi Partai Demokrat, Ferdinand Hutahaean belum lama ini turut menanggapi pernyataan mantan Penyidik KPK, Novel Baswedan yang ingin kembali ke Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) usai dirinya menjadi Aparatur Sipil Negara (ASN) Polri.

Ferdinand Hutahaean menilai bahwa ada sesuatu yang direncanakan untuk adu domba Polri dan KPK yang kemudian ia lontarkan melalui akun Twitter pribadinya @FerdinandHaean3.

"Sy mencium aroma busuk akan mengadu domba antara Polri dgn KPK. Ini harus diwaspadai," katanya seperti dikutip PikiranRakyat-Depok.com pada Kamis, 9 Desember 2021.

Baca Juga: Barcelona ke Europa League, Efek ditinggal Lionel Messi?

Mantan kader Partai Demokrat ini menduga bahwa Novel Baswedan akan mengadu domba lembaga negara dengan membangun narasi soal aturan penerimaan ASN.

"Dugaan sy Novel akan membangun narasi soal aturan penerimaan ASN yg mmg 1 dinegeri ini. Mengadu lembaga negara soal standar penerimaan ASN. Dia akan bicara jk di Polri boleh knp di tdk di KPK ?" pungkasnya di akhir cuitan.

Sebelumnya, Mantan Penyidik senior KPK, Novel Baswedan, berkeinginan bisa kembali bekerja di KPK usai dirinya memilih menjadi ASN.

Baca Juga: Kemendikbudristek Kembali Hadirkan Bantuan Kuota Internet Desember 2021, Simak Cara Mendapatkannya

Novel Baswedan yakin ketika sekarang pegawai KPK adalah ASN yang diakui memiliki semangat dan kompetensi keahlian yang benar-benar luar biasa serta integritas yang tinggi, bisa menjadi jalan untuk bisa kembali ke KPK.

Lebih lanjut, dia mengaku masih ingin memberantas korupsi di KPK dengan serius.

Halaman:

Editor: Khairunnisa Fauzatul A

Sumber: Twitter @FerdinandHaean3


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x