Kasus Omicron di Indonesia Terus Bertambah, Pemerintah Minta Masyarakat Disiplin dan Menahan Diri

- 10 Januari 2022, 07:26 WIB
Ilustrasi Omicron.
Ilustrasi Omicron. /Pixabay/Alexandra_Koch

PR DEPOK - Kasus Konfirmasi positif varian Omicron di Indonesia kembali bertambah.

Kementerian Kesehatan RI telah mengkonfirmasi setidaknya ada total 414 orang terinfeksi Covid-19 varian Omicron hingga Sabtu 8 Januari 2022.

Dari 414 kasus Omicron yang terkonfirmasi di Indonesia, sejumlah 31 kasus berasal dari infeksi lokal.

Baca Juga: Bali United Mengamuk Hantam Barito Putera 3-0 Lewat Dwigol Spaso dan Satu Gol Privat Mbarga

Namun kasus Omicron yang jadi perhatian lebih pemerintah adalah yang berasal dari luar negeri.

Total deteksi kasus Omicron yang berasal dari luar negeri mencapai lebih dari 90% dari total konfirmasi positif di Indonesia.

Oleh karena itu, Kemenkes mengimbau kepada masyarakat untuk menunda terlebih dahulu rencana bepergian ke luar negeri.

Baca Juga: Peruntungan Shio Ayam, Shio Anjing, dan Shio Babi 10 Januari 2022: Peluang Besar Harap Waspada, Bisa Jebakan!

Kemenkes juga meminta masyarakat untuk menahan diri dan tidak memaksakan perjalanan ke luar negeri untuk beberapa waktu ke depan.

Halaman:

Editor: Imas Solihah

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x