Buntut Polemik Arteria Dahlan, Ruhut Sitompul Sampaikan Maaf: Nyuhunkeun Dihapunten Kalepatan Nyarios

- 22 Januari 2022, 15:27 WIB
Politisi PDIP, Ruhut Sitompul menyampaikan permintaan maaf pada masyarakat Sunda buntut polemik yang dibuat Arteria Dahlan.
Politisi PDIP, Ruhut Sitompul menyampaikan permintaan maaf pada masyarakat Sunda buntut polemik yang dibuat Arteria Dahlan. /Tangkapan Layar/YouTube/Ruhut P Sitompul.

Selaku kader PDI Perjuangan, Ruhut Sitompul kemudian menyampaikan terima kasih kepada masyarakat, dengan masih menggunakan bahasa Sunda dan bahasa Indonesia.

Cuitan Ruhut Sitompul.
Cuitan Ruhut Sitompul. Tangkapan layar Twitter @ruhutsitompul.

"Aku Ruhut Poltak Sitompul Kader PDI PERJUANGAN NGAHATURKEUN NUHUN PISAN," tutur Ruhut Sitompul menambahkan.

Baca Juga: Kasus Covid-19 Tembus 2.000 per Hari, Kominfo Berharap Masyarakat Waspada dan Bijak

Seperti diketahui sebelumnya, Politisi PDI Perjuangan Arteria Dahlan belakangan ini tengah menjadi sorotan publik akibat pernyataannya soal bahasa Sunda yang kontroversional.

Dalam rapat, Arteria Dahlan meminta Jaksa Agung ST Burhanuddin untuk mengganti Kepala Kejaksaan Tinggi (Kajati) karena menggunakan bahasa Sunda dalam rapat formal.

"Pak JA (Jaksa Agung), ada Kajati yang dalam rapat, dalam raker itu ngomong pakai bahasa Sunda. Ganti Pak (Kajati) itu. Kita ini Indonesia," ujar Arteria Dahlan dilansir dari kanal YouTube DPR.

Baca Juga: Simak 5 Hal yang Perlu Disiapkan agar Efektivitas Vaksin Booster dalam Melawan Covid-19 Optimal

Pernyataan tersebut langsung menuai kecaman dari berbagai pihak, khususnya masyarakat Sunda di Jawa Barat.

Sejumlah tokoh Sunda pun ikut berkomentar dan mengkritik pernyataan Arteria Dahlan tersebut, hingga membuat namanya naik menjadi trending topik di platform Twitter.

Halaman:

Editor: Wulandari Noor

Sumber: Twitter @ruhutsitompul


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x