Kritisi Label Halal yang Dirilis Kemenag, Fadli Zon: Harusnya Bisa Terbaca Jelas, Terkesan Etnosentris

- 14 Maret 2022, 10:02 WIB
Politisi Fadli Zon mengkritisi label halal baru yang dikeluarkan oleh Kemenag, sebut terkesan etnosentris.
Politisi Fadli Zon mengkritisi label halal baru yang dikeluarkan oleh Kemenag, sebut terkesan etnosentris. ///Kolase/kemenag.go.id/instagram@fadlizon

PR DEPOK - Politisi Partai Gerindra, Fadli Zon menanggapi terkait label halal yang baru saja dikeluarkan oleh Kementerian Agama (Kemenag) RI.

Kemenag melalui Badan Penyelenggara Jaminan Produk Halal (BPJPH) menetapkan label halal yang bentuknya mengadopsi bentuk gunungan pada wayang, yang akan berlaku secara nasional.

Label halal yang baru dikeluarkan tersebut tampak berwarna ungu, dengan bentuk gunung dalam wayang kulit dan motif lurik.

Adapun label halal yang baru itu disorot Fadli Zon. Menurutnya, tulisan halal dengan kaligrafi dalam label baru tersebut mestinya bisa terbaca jelas.

Baca Juga: Cara Daftar Bansos BPNT Rp600 Ribu 2022 Online Pakai KTP Lewat Aplikasi Cek Bansos

Fadli Zon tampak membandingkan dengan label halal di seluruh dunia, yang tetap menggunakan tulisan halal dengan bahasa Arab yang jelas, dan berwarna hijau.

"Seharusnya tulisan “Halal” bisa terbaca jelas (informatif) dan bukankah ada kaidah dalam penulisan kaligrafi? Karena itu logo “Halal” di seluruh dunia tetap jelas bahasa Arabnya, dengan brand warna hijau," ujar Fadli Zon.

Menurut Fadli Zon, label halal yang baru tersebut terkesan etnosentris, dan terkesan menyembunyikan tulisan halalnya.

Baca Juga: AS Peringatkan China Akan Mendapat Konsekuensi Jika Membantu Rusia Menghindari Sanksi Atas Ukraina

Halaman:

Editor: Linda Agnesia

Sumber: Twitter @fadlizon Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x