Kemenag Putuskan Tanggal Pelaksanaan Idul Adha 2023, Simak Informasinya di Sini

- 18 Juni 2023, 20:29 WIB
Setelah melakukan sidang isbat, Kemenag akhirnya memutuskan tanggal pelaksanaan Idu Adha 2023 yakni pada 29 Juni 2023.
Setelah melakukan sidang isbat, Kemenag akhirnya memutuskan tanggal pelaksanaan Idu Adha 2023 yakni pada 29 Juni 2023. /Pikisuperstar/Freepik

PR DEPOK - Kementerian Agama (Kemenag) telah menetapkan 1 Zulhijah 1444 Hijriah jatuh pada hari Selasa, 20 Juni 2023. Dengan ditetapkan awal Zulhijah ini, maka Hari Raya Idul Adha 1444 Hijriah jatuh pada hari Kamis, 29 Juni 2023.

"Sidang isbat telah mengambil kesepakatan bahwa tanggal 1 Zulhijah tahun 1444 Hijriah ditetapkan jatuh pada Selasa tanggal 20 Juni 2023," ucap Wakil Menteri Agama (Wamenag) Zainut Tauhid Sa'adi usai memimpin Sidang Isbat (Penetapan) Awal Zulhijah, di Jakarta, Ahad, 18 Juni 2023 melalui Live Streaming Youtube Kementerian Agama.

Keputusan tersebut diambil dari pengamatan atau pantauan hilal yang dilakukan di 99 titik lokasi dari Aceh hingga Papua.

Baca Juga: Dijamin Ketagihan! 5 Rekomendasi Tempat Makan Bakso Terenak di Jakarta, serta Jadwal Buka dan Menu Andalan

Sidang isbat penentuan awal Zulhijah 1444 Hijriah yang menjadi dasar penetapan awal Idul Adha telah digelar di Auditorium HM Rasjidi Kantor Kemenag, Jakarta Pusar. Pelaksanaan sidang isbat ini dihadiri oleh Duta Besar Negara Sahabat, Komisi VIII DPR RI, Mahkamah Agung, Majelis Ulama Indonesia (MUI), Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG), Badan Informasi Geospasial (BIG), Bosscha Institut Teknologi Bandung (ITB), Planetarium, Pakar Falak dari Ormas-ormas Islam, serta lembaga dan instansi terkait lainnya.

Sebelum penetapan Idul Adha yang dilakukan Kemenag hari ini, Muhammadiyah sudah menetapkan bahwa 1 Zulhijah 1444 Hijriah jatuh pada Senin, 19 Juni 2023. Sehingga, Muhammadiyah akan melaksanakan Idul Adha pada 10 Zulhijah di hari Rabu, 28 Juni 2023.

Berdasarkan informasi tersebut, ada perbedaan pelaksanaan Idul Adha dengan Kemenag yang jatuh pada Kamis, 29 Juni 2023.

Baca Juga: 5 Tempat Mie Ayam Terkenal di Jakarta, Catat Alamat, Jam Buka dan Menu Andalannya

Seperti yang sudah disampaikan sebelumnya oleh Sekretaris Umum Pimpinan Pusat Muhammadiyah, Abdul Mu'ti mengusulkan agar Rabu, 28 Juni 2023 juga menjadi hari libur nasional. Usul ini muncul agar memudahkan warga Muhammadiyyah melaksanakan salat Id.

Halaman:

Editor: Linda Agnesia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah