Update Polusi Jakarta: Depok di Urutan Kedua, Ternyata Kalimantan Masuk Zona Terburuk di Indonesia

- 3 September 2023, 14:04 WIB
Polusi Udara Jakarta
Polusi Udara Jakarta /Antara/

PR DEPOK - Informasi mengenai update polusi Jakarta, yang mana kualitas udara tidak sehat di beberapa wilayah Indonesia juga bisa kamu simak selengkapnya dalam isi artikel ini.

Pada Minggu, 3 September 2023 kualitas udara atau polusi di Indonesia nampaknya sedang tidak baik-baik saja, lantaran beberapa kota besar kini masuk dalam daftar kualitas udara tidak sehat, bahkan lebih buruk dari yang sebelumnya.

Indeks laporan polusi Indonesia menunjukkan bahwa beberapa Kota untuk wilayah Jawa Barat, Sumatera, dan Kalimantan masih menjadi yang tertinggi di urutan kualitas udara tidak sehat.

Pemerintah juga sebelumnya telah menerapkan kembali program WFH Work (From Home), demi mengurangi tingkat kepadatan lalu lintas serta polusi yang terjadi beberapa pekan terakhir.

Baca Juga: Dagingnya Besar-Besar, Inilah 6 Rekomendasi Sate Kambing di Tegal

Namun, sejak program tersebut dijalankan. Kualitas udara di sekitaran Ibukota nampaknya masih belum pulih sepenuhnya.

Dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari berbagai sumber, polusi Jakarta dan beberapa wilayah di Jawa Barat, Sumatera, hingga Kalimantan kini menduduki posisi pertama dalam kualitas udara tidak sehat di Indonesia bahkan dunia.

Sebagai informasi, saat ini pada Minggu, 3 September 2023 kualitas udara di Jakarta berada di angka (164), dengan artian zona merah atau kualitas udara tidak sehat.

Menurut website iqair.com, kualitas terbaik dari kesegaran udara di luar ruangan atau polusi berada di angka 0-50, yang mana angka tersebut merupakan zona hijau atau kualitas terbaik dari lingkungan sekitar.

Halaman:

Editor: Linda Agnesia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah