5 Transfer Terbesar yang Bisa Terjadi di Bursa Transfer Januari, Salah Satunya Eden Hazard ke Chelsea

- 13 Oktober 2021, 07:25 WIB
Pesepak bola berkebangsaan Belgia, Eden Hazard.
Pesepak bola berkebangsaan Belgia, Eden Hazard. /Juan Medina/Reuters

PR DEPOK – Bursa Transfer Januari mendatang bisa jadi akan sangat berbeda dari yang sebelumnya.

Memang transfer pemain di bulan Januari tidak terlalu heboh sebab klub berhati-hati mendatangkan pemain di pertengahan musim karena adanya potensi merusak harmonisasi tim.

Akan tetapi bila klub memiliki masalah di sektor tertentu, maka transfer Januari layak untuk menjadi alternatif.

Baca Juga: Bansos PKH 2021 Tahap 4 Kapan Cair? Cek Hanya di Link Berikut

Berikut 5 transfer terbesar yang bisa terjadi pada bursa transfer Januari.

1. Alexandre Lacazette ke Inter Milan

Dikutip Pikiranrakyat-depok.com dari Sportskeeda, kontrak Alexandre Lacazette bersama Arsenal akan segera berakhir di musim panas.

Lacazette telah diizinkan untuk melakukan perjanjian pra-kontrak dengan klub mana pun terhitung 1 Januari 2022.

Kabar menyebutkan Inter Milan siap mendatangkan Lacazette di jendela transfer Januari nanti.

Baca Juga: Tindak Lanjuti Arahan Jokowi Terkait Pinjol Ilegal, Kapolri Listyo Sigit: Bentuk Satgas Penanganan

2. Donny van de Beek ke Everton

Banyak yang tidak setuju dengan keputusan manajer Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer untuk memarkir Donny van de Beek.

Faktanya memang Van de Beek tidak begitu cocok dengan skema The Red Devils.

Kabar mengatakan bahwa Van de Beek sudah meminta untuk ditransfer ke Everton.

Baca Juga: Anak-Anak yang Makan Lebih Banyak Buah dan Sayuran Terbukti Miliki Kesehatan Mental lebih Baik

3. Philippe Coutinho ke Newcastle United

Performa buruk Philippe Coutinho musim ini bersama Barcelona bisa saja membuat manajemen menjualnya di Januari mendatang.

Klub kaya raya baru, Newcastle United diwartakan berminat mendapatkan servis dari Countinho.

Coutinho sendiri sudah tidak asing dengan Liga Primer Inggris, sehingga jika ia tetap fit, tentu akan sangat berguna bagi The Magpies.

Baca Juga: Cara Membuat Croffle ala Jessica Jane yang Cocok Jadi Camilan Sehari-hari

4. Anthony Martial ke Newcastle United

Musim ini Anthony Martial kalah bersaing dari pemain depan Manchester United lainnya seperti Cristiano Ronaldo, Edinson Cavani, dan Mason Greenwood.

Usia Martial yang masih 25 tahun jelas masih ada harapan untuk menghidupkan kembali karirnya.

Newcastle United dikabarkan sudah memulai pembicaraan dengan pihak The Red Devils mengenai transfer Martial di bulan Januari.

Baca Juga: Densus 88 Antiteror Sempat Diminta untuk Dibubarkan, Kepala BNPT: Tetap Dibutuhkan Menegakkan Hukum Terorisme

5. Eden Hazard ke Chelsea

Tidak jauh berbeda dari Philippe Coutinho, Eden Hazard gagal tampil bersinar sejak pindah dari Chelsea ke Real Madrid.

Namun kabar lain mengatakan bahwa The Blues telah menawarkan untuk membawa pulang Hazard ke Stamford Bridge.

Akan tetapi pihak Los Blancos meminta Reece James sebagai bagian dari kesepakatan transfer Hazard.***

Editor: Ahlaqul Karima Yawan

Sumber: Sportskeeda


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x