Saingi Tesla Model 3, Hyundai Luncurkan Mobil Listrik Pertamanya Ioniq 6

- 15 Juli 2022, 07:40 WIB
Hyundai Motor meluncurkan mobil listrik (EV) pertamanya, Ioniq 6, dan berharap untuk saingi Tesla Model 3.
Hyundai Motor meluncurkan mobil listrik (EV) pertamanya, Ioniq 6, dan berharap untuk saingi Tesla Model 3. /Twitter/@HMGnewsroom.

PR DEPOK - Hyundai Motor Co (005380.KS) pada Kamis, 14 Juli 2022, meluncurkan sedan listrik pertamanya, Ioniq 6, berharap saingi Tesla Model 3.

Sedan jenis Ioniq 6 dipertaruhkan oleh pembuat mobil asal Korea Selatan untuk meraih pangsa pasar kendaraan listrik (EV) yang saat ini dikuasai oleh Tesla Inc.

Ioniq 6 merupakan salah satu dari 31 model listrik dari Hyundai Motor Group, di dalamnya termasuk Hyundai Motor, perusahaan saudaranya Kia Corp (000270.KS), serta merek premium Genesis.

Baca Juga: Cara daftar DTKS dan Syarat Dapat STB Gratis dari Kominfo, Cuma Modal KTP dan HP

Mereka berencana untuk memperkenalkan mobil listrik penuh dan menargetkan pada tahun 2030 untuk mengamankan 12 persen sesuai yang diproyeksikan dalam penjualan EV di pasar global.

Sedan Hyundai akan memperluas jangkauan mobil listriknya, di luar crossover dan SUV saat ini, untuk bersaing head-to-head dengan sedan Model 3 terlaris milik Tesla.

Hyundai dan Kia sudah menjadi pengirim mobil listrik terbesar kedua secara global, hal ini tidak termasuk China pada Januari hingga Mei tahun ini.

Baca Juga: Prakiraan Cuaca Depok Jumat, 15 Juli 2022: Hati-hati Hujan Deras pada Malam Hari

Menurut pelacak industri SNE Research, Hyundai memiliki pangsa pasar gabungan 13,5 persen yang berada di urutan kedua setelah Tesla sebesar 22 persen.

Halaman:

Editor: Gracia Tanu Wijaya

Sumber: Reuters


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x