Juara Dunia MotoGP Francesco Bagnaia Singgung Nama Valentino Rossi, Kenapa?

- 17 Januari 2023, 12:38 WIB
Francesco Bagnaia berhasil jadi juara dunia Moto GP 2022
Francesco Bagnaia berhasil jadi juara dunia Moto GP 2022 /Instagram.com/@motogp/

PR DEPOK - Francesco Bagnaia Juara Dunia MotoGP mengungkapkan bahwa Pembalap Valentino Rossi adalah sosok mentor dan idola yang sangat penting, sejak awal ia berkarir hingga menjadi juara dunia.

Valentino Rossi adalah pembalap MotoGP yang berhasil memenangkan sembilan kali juara dunia.

Bagnaia merasa sosok pelatihnya yang ikut berperan, atas kemenangan gelarnya di tahun 2022.

“Saya meminta Rossi untuk menjadi pelatih saya, saya tahu bahwa akan sulit baginya untuk membagi waktu antara balapan dan keluarganya," tuturnya.

Baca Juga: Gagal Pertahankan Gelar Juara Dunia MotoGP, Fabio Quartararo: Saya Tidak Menyesal

"Namun, di setiap balapan musim ini kami berbincang dan menanyakan banyak hal,” kata Bagnaia lagi.

Dalam kesempatan yang sama, Bagnaia menceritakan momen saat Valentino Rossi datang ke sirkuit.

Ia meminta bintang MotoGP itu untuk melihatnya saat berlatih.

“Ketika Rossi datang ke sirkuit, saya selalu memintanya untuk datang dan melihat saya di trek sehingga Rossi bisa menjelaskan apa yang bisa saya tingkatkan,” katanya.

Halaman:

Editor: Rahmi Nurfajriani

Sumber: Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x