Benarkah KJP Plus November 2023 akan Cair Akhir Bulan? Cek Info Pencairan dan Penerimanya di kjp.jakarta.go.id

23 November 2023, 12:48 WIB
Benarkah KJP Plus November 2023 akan cair akhir bulan? Cek informasi pencairan dan penerimanya di kjp.jakarta.go.id.* /Tangkap layar puslapdik.kemdikbud.go.id

PR DEPOK - Benarkah KJP Plus November 2023 akan cair akhir bulan? Cek informasi pencairan dan penerimanya di kjp.jakarta.go.id.

Berbagai pertanyaan terkait jadwal pencairan KJP Plus bulan November 2023 mulai menjadi keresahan bagi warga DKI Jakarta belakangan ini.

Banyak warga yang mengeluh membutuhkan dana KJP Plus November 2023 untuk kebutuhan sekolah mengingat telah masuk akhir bulan November 2023.

Lantas, kapan sebenarnya KJP Plus bulan November 2023 akan cair? Benarkah akan cair bulan ini?

Baca Juga: Daftar 5 Nasi Goreng di Banyuwangi, Rasanya Enak Harga Murah Meriah, Sudah Siap Mencobanya?

Menaggapi pertanyaan masyarakat terkait jadwal pencairan KJP Plus bulan November 2023, Disdik DKI Jakarta sendiri sebenarnya telah menyampaikan informasi melalui Instagram resminya.

Dalam pernyataan tersebut, Disdik DKI Jakarta mengaku jika pihaknya saat ini masih melakukan proses penetapan penerima KJP Plus melalui Keputusan Gubernur.

Sehingga jadwal pasti pencairan KJP Plus bulan November 2023 akhir bulan atau tidak, itu belum bisa dipastikan kepada masyarakat.

Namun bagi masyarakat yang ingin mengetahui pasti info terbarunya, dapat terus memantau Instagram Disdik DKI Jakarta di @upt.p4op atau @disdikdki.

Baca Juga: Praktis Tanpa Ribet! Top Up LinkAja Makin Nyaman Lewat BRImo, Langsung dari Bank BRI!

Adapun untuk mengetahui siapa saja siswa yang nantinya terdaftar sebagai penerima KJP Plus bulan November 2023, dapat meninjaunya melalui link kjp.jakarta.go.id.

Cara Cek Penerima KJP Plus Bulan November 2023 Online di kjp.jakarta.go.id

- Akses link website https://kjp.jakarta.go.id/public/cekStatusPenerima.php pakai HP.

- Lalu cari keterangan "Periksa Status Penerimaan KJP" dan klik.

- Masukkan Nomor Induk Kependudukan (NIK) siswa/wali siswa secara lengkap.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Sate Kambing Terkenal di Bandung, Kadarieu-kadarieu Gesss!

- Kemudian pilih Tahun, dan Tahapan pencarian KJP Plus.

- Setelah semua kolom dirasa sudah terisi lalu klik "Cek/Cari Data" dan nama akan muncul.

Demikianlah tadi informasi kapan KJP Plus bulan November 2023 cair dan cara cek penerimanya di kjp.jakarta.go.id.***

Editor: Tyas Siti Gantina

Tags

Terkini

Terpopuler