Cara Daftar KIP Kuliah 2021 bagi yang Tidak Punya KIP, Berikut Persyaratan Lengkapnya

- 18 Februari 2021, 22:19 WIB
Cara daftar KIP Kuliah 2021 bagi yang tidak mempunyai KIP.
Cara daftar KIP Kuliah 2021 bagi yang tidak mempunyai KIP. /Tangkapan layar laman pip.kemdikbud.go.id.

PR DEPOK – Bantuan Kartu Indonesia Pintar Kuliah (KIP Kuliah) kembali digulirkan pemerintah pada 2021.

Pemerintah menargetkan penerima KIP Kuliah 2021 mencapai 200.000 penerima. Melalui KIP Kuliah 2021, penerima akan diberikan bantuan biaya studi kuliah sebesar Rp2,4 juta per semester, yang akan disalurkan langsung ke perguruan tinggi.

Tidak hanya itu, penerima juga akan memperoleh bantuan biaya hidup selama kuliah sebesar Rp700.000 per bulan, yang akan disalurkan setiap semester. Sehingga per satu  semesternya, penerima akan diberikan bantuan total sebesar Rp4,2 juta.

Baca Juga: Keluarga Raffi Ahmad Berduka, Mama Amy dan Nisya Ahmad: Innalillahi Wainnailaihi Rajiun

Secara total, penerima akan mendapatkan besaran bantuan KIP Kuliah 2021, yakni S1 maksimal 8 semester, sebesar total Rp33,6 juta, D3 maksimal 6 semester, sebesar total Rp25,2 juta, D2 maksimal 4 semester, sebesar total Rp16,8 juta, serta D1 maksimal 2 semester, sebesar total Rp8,4 juta.

Sedangkan untuk profesi, Profesi Dokter, Dokter Gigi dan Dokter Hewan maksimal 4 semester, sebesar total Rp16,8 juta, serta Profesi Ners, Apoteker dan Guru maksimal 2 semester, sebesar total Rp8,4 juta.

Tidak semua masyarakat bisa mendapatkan KIP Kuliah 2021. Sebab, KIP Kuliah 2021 diberikan kepada lulusan SMA, SMK atau sederajat dari keluarga kurang mampu.

Baca Juga: Viral Foto Gunung Pangrango yang Terlihat Jelas dari Jakarta, Roy Suyro Ungkap Keasliannya

Untuk keterbatasan ekonomi calon penerima KIP Kuliah 2021, dibuktikan dengan dokumen pendukung keadaan ekonomi penerima KIP Kuliah 2021, yakni sebagai berikut:

Halaman:

Editor: Ramadhan Dwi Waluya

Sumber: Kemendikbud


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x