Dinilai Tak Peduli Kesulitan Siswa, IPR: Nadiem Makarim Tak Cocok Jadi Mendikbud, Ganti Saja!

- 29 Juli 2020, 16:21 WIB
Mendikbud Nadiem Makarim.
Mendikbud Nadiem Makarim. /Twitter Kemdikbud RI

"Dia (Nadiem Makarim) tak cocok jadi Mendikbud. Ganti saja," ucap Ujang Komarudin.

Selain itu, Ujang Komarudin mengatakan bahwa Nadiem Makarim dalam bekerjanya sebagai Mendikbud dinilai belum maksimal dan seolah menelantarkan para siswa di seluruh Indonesia dengan polemik PJJ.

Kemudian, Ujang Komarudin juga memberikan usulan kepada para Direktur Jenderal (Dirjen) yang kinerjanya abai serta lamban agar segera dicopot dari jabatannya. Hal itu karena, telah gagal untuk membuat peserta pendidikan melaksanakan proses pembelajarannya secara nyaman.

"Jika pejabat tak siap untuk mengangkat telepon, lebih baik jangan jadi pejabat, apalagi menjadi Dirjen," kata Ujang Komarudin.

Baca Juga: Buat Gaduh Usai 3 Organisasi Besar Mundur, KPK Akan Panggil Nadiem Makarim 

Ujang Komarudin menyebutkan bahwa fungsi pekerjaan sebagai seorang pejabat adalah melayani. Apabila menerima telepon, maka seharusnya pejabat tersebut dengan cepat merespons hal tersebut.

"Itu kan sudah bagian dari fungsi pelayanan," ujar Ujang Komarudin.***

Halaman:

Editor: M Bayu Pratama

Sumber: RRI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x