Kritik Kebijakan Mendikbud, Fahri Hamzah: Main Cerdas! Maksimalkan Siaran TV Dibanding Pulsa Gratis

- 12 September 2020, 07:40 WIB
Fahri Hamzah.*
Fahri Hamzah.* /Instagram.com/fahrihamzah

Lebih lanjut, ia mengatakan bahwa TV lokal seharusnya dapat lebih dimanfaatkan oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) untuk menyiarkan program belajar dari rumah.

"Kan TV lokal juga banyak. Konten ada di youtube dan google. Daring kan juga bisa pakai studio tv lokal. Ada lah caranya. Masak sih kita kehabisan akal. Maksud saya, ini krisis kan krisis tapi TV2 gak kelihatan ada krisis kok. Ajarin rakyat dong ini revolusi mental kan," katanya.

Fahri Hamzah pun menilai bahwa sejumlah stasiun TV saat ini banyak menyiarkan omong kosong, orang-orang ketawa tidak jelas dan orang-orang konyol akting tidak jelas.

"Sementara dalam krisis ini banyak hal baru yg harus kita pelajari, yg lama saja masih banyak yg ketinggalan. Padahal lagi rugi TV-nya, mendingan bantu rakyat memulai revolusi pendidikan," ucap dia.

Baca Juga: PSBB Total Kembali Diterapkan, Begini Kata PLN Soal Listrik di Jakarta

Ia bahkan mengaku kerap menyaksikan siaran TV beberapa negara maju dan dikatakan dia bahwa mereka menyiarkan konten pendidikan semua.

"Tapi TV kita isinya kalau gak sadis ya lucu, atau joget, atau sedih. Pagi diajar nangis malam diajar ketawa. Ampun deh pendidikan bangsa ku! Ini kan ada corona!
@kemkominfo @jokowi," ujarnya mengakhiri.***

Halaman:

Editor: Ramadhan Dwi Waluya

Sumber: Twitter


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah