Cara Buka Rekening BNI Online Tak Perlu ke Bank, Simak Syarat Lengkapnya

15 September 2022, 14:12 WIB
Cara membuka rekening BNI secara online /Twitter @BNI

PR DEPOK – Perkembangan teknologi perbankan digital saat ini memudahkan layanan perbankan untuk diakses oleh masyarakat luas.

Tidak hanya untuk aktivitas transaksi saja, pembukaan rekening kini bisa dilakukan secara online melalui platform digital dan tidak perlu repot-repot lagi pergi ke kantor cabang untuk membuka rekening.

Untuk membuka rekening BNI secara online, Anda hanya perlu mendownload aplikasi BNI Mobile Banking melalui playstore bagi yang memiliki ponsel android atau appstore untuk ponsel iOS.

Baca Juga: BLT BBM, BPNT, PKH Cair Sekaligus, Cek Penerima Lewat cekbansos.kemensos.go.id untuk Dapat hingga Rp500.000

Berikut ini akan diberikan langkah-langkah membuka rekening BNI secara online melalui aplikasi BNI Mobile Banking.

Kini pembukaan Tabungan BNI Taplus, BNI Taplus Muda, dan BNI Taplus Bisnis dapat dilakukan secara digital melalui BNI Mobile Banking tanpa perlu datang ke cabang.

Dilansir PikiranRakyat-Depok.com dari bni.co.id, Fitur Pembukaan Tabungan Digital adalah fitur yang memungkinkan kamu yang belum menjadi nasabah BNI untuk membuka rekening tabungan peroranganndengan menggunakan smartphone.

Baca Juga: Cara Mudah Membuat Rekening BNI secara Online untuk Cairkan BSU 2022 hingga Kartu Prakerja

Sekarang pembukaan tabungan digital BNI tidak perlu lagi video call, cukup hanya dengan selfie saja sudah bisa mempunyai tabungan.

Rekening bisa langsung jadi dan tidak perlu nunggu lama.

Kelebihan Fitur Pembukaan Tabungan Digital BNI ini adalah:

• Calon nasabah tidak perlu datang ke kantor cabang

Baca Juga: Cara Cek Penerima BSU atau BLT Subsidi Gaji 2022 Online dengan Login kemnaker.go.id

• Calon nasabah tidak perlu repot video call dengan petugas Bank

• Calon nasabah bisa langsung transaksi setelah aktivasi BNI Mobile Banking

• Calon nasabah akan mendapatkan BNI Poin+ untuk aktivitas menabung serta transaksi Anda (syarat dan ketentuan berlaku)

• Calon nasabah akan mendapatkan reward menarik untuk setiap pembukaan rekening BNI (syarat dan ketentuan berlaku)

Baca Juga: Cek Status Penerima BSU 2022 Bukan di bsu.ketenagakerjaan.go.id tapi Di sini, Login Sekarang Pakai KTP

Cara membuka tabungan digital BNI adalah sebagai berikut:

1. Bukalah Aplikasi BNI Mobile Banking,

2. Lanjutkan dengan klik "Buka Rekening BNI"

3. Lalu pilih "Pembukaan Rekening BNI Taplus"

Baca Juga: Informasi Cek Penerima BLT UMKM atau BPUM 2022 di eform.bri.co.id, Cukup Pakai HP!

4. Mulailah pembukaan tabungan dengan klik "Daftar" atau "Klik Disini"

Syarat dalam pembukaan Tabungan Digital BNI yang harus diketahui adalah sebagai berikut:

1. Proses Pembukaan Tabungan Digital

- Siapkan eKTP serta NPWP (bila ada), serta sediakan kertas putih dan alat tulis untuk melakukan tanda tangan

Baca Juga: Mengenal ETLE Mobile Gadget, Sensor Kamera untuk Memfoto Pengendara yang Melanggar Lalu Lintas

- Kemudian isilah NIK, tanggal lahir dan input kode referal (bila ada)

- Lalu isi data diri hingga menyelesaikan proses selfie

- Selanjutnya nanti Anda akan mendapatkan nomor rekening dan nomor kartu debit virtual

- Setelah rekening Anda aktif, segera aktivasi BNI Mobile Banking untuk nikmati kemudahan bertransaksi dimana saja dan kapan saja

Baca Juga: Informasi dan Cara Buat Rekening BRI secara Online untuk Cairkan BPUM 2022

2. Jenis smartphone

Smartphone yang didukung sistem operasi Android/iOS/iPhone dan memiliki kamera depan.

3. Hal-hal yang harus diperhatikan

- Pastikan kondisi jaringan internet Anda dalam keadaan stabil (4G) atau Anda dapat menggunakan jaringan wifi

Baca Juga: BLT BBM Sudah Cair? Segera Daftar secara Online Pakai HP dan KTP Lewat Aplikasi Cek Bansos

- Pastikan Anda memiliki pulsa SMS untuk mengikuti proses OTP

- Setelah tabungan Anda terbuka segera lakukan setoran awal sesuai yang dipersyaratkan untuk menghindari tertutupnya rekening secara otomatis oleh sistem

- Untuk bisa langsung melakukan transaksi , segera lakukan aktivasi BNI Mobile Banking

- Pembukaan rekening dengan cara ini hanya dapat dilakukan 1 (satu) kali untuk setiap NIK dan selanjutnya bila Anda akan menambah rekening tabungan lagi maka dapat dilakukan melalui BNI Mobile Banking

Baca Juga: Login Pakai KTP ke Link Ini dan Cairkan BSU 2022, Dana Rp600.000 Hanya Diterima oleh Pekerja Berikut

- Proses pembukaan rekening tersebut disarankan menggunakan browser Google Chrome untuk smartphone Android atau Safari untuk smartphone Apple

Bagi Anda yang sudah menjadi nasabah BNI, Anda dapat menambah rekening tabungan melalui BNI Mobile Banking kapanpun Anda membutuhkan dengan cara sebagai berikut :

1. Masuklah pada akun BNI Mobile Banking lalu pada halaman utama pilih menu "Rekeningku"

2. Lalu pilihlah menu "Pembukaan Rekening"

Baca Juga: BLACKPINK Rilis Teaser Music Video Shut Down Jelang Comeback, Tuai Sambutan Hangat dari Netizen

3. Lanjutkan dengan cara memilih menu "Taplus".

Anda juga bisa membuka deposito dan tabungan perencanaan masa depan di BNI Mobile Banking.

Jika Anda ingin menikmati kemudahan dalam bertransaksi, segera lakukan aktivasi BNI Mobile Banking.

Yuk lakukan segera buka Tabungan Digital BNI. Prosesnya mudah dan langsung bisa dipakai kapan saja!***

Editor: Nur Annisa

Tags

Terkini

Terpopuler