Cara Cek Penerima STB Gratis 2022 Online di cekbantuanstb.kominfo.go.id

5 November 2022, 14:42 WIB
Ilustrasi Set Top Box (STB). /Dok. Kominfo

PR DEPOK - Bagi Anda yang mencari informasi cara cek penerima Set Top Box atau STB 2022 gratis secara online dari Kominfo, bisa simak artikel ini sampai tuntas.

Untuk cara cek penerima STB 2022 gratis dari Kominfo secara online sangat mudah dilakukan karena cukup akses link resmi di cekbantuanstb.kominfo.go.id.

Nantinya, masyarakat cukup isi NIK KTP dan kode unik di link cekbantuanstb.kominfo.go.id saat mengikuti tahapan cara cek penerima atau STB 2022 gratis secara online.

Baca Juga: Cara Pasang STB atau Set Top Box ke TV Analog agar Bisa Saksikan Siaran TV Digital

Bagi nama yang tertera usai cek penerima STB 2022 melalui link bantuanstb.kominfo.go.id, maka berhak dapat Set Top Box gratis dari Kominfo.

Masyarakat yang tergolong Rumah Tangga Miskin (RTM) bisa mendapatkan Set Top Box (STB) atau alat bantu siaran digital secara gratis dari Kominfo.

Sebagaimana diketahui, dalam rangka peralihan siaran analog ke digital, KemKominfo dan Lembaga Penyelenggara Multipleksing telah melakukan distribusi bantuan alat bantu siaran digital atau STB kepada Rumah Tangga Miskin (RTM).

Baca Juga: Syarat dan Cara Cek Penerima STB atau Set Top Box Gratis Kominfo, Login cekbantuanstb.kominfo.go.id

Setidaknya sebanyak 5,7 juta unit STB telah disediakan stasiun TV dan 1 juta unit Set Top Box dari Kemkominfo.

STB sendiri merupakan alat yang berisi perangkat dekoder yang berfungsi menangkap siaran digital ke perangkat televisi analog.

Adapun RTM penerima STB gratis dari Kominfo adalah mereka yang terdaftar dalam Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) Kemensos.

Baca Juga: Kenali Perbedaan dari STB TV Digital dan Android TV Box, Awas Jangan Salah Beli!

Bagi RTM yang penasaran apakah namanya tertera dapat Set Top Box gratis dari Kominfo atau tidak, maka bisa cek penerima STB melalui link cekbantuanstb.kominfo.go.id.

Berikut tata cara cek penerima Set Top Box atau STB 2022 gratis dari Kominfo secara online yang bisa disimak masyarakat.

1. Siapkan HP dan KTP, lalu akses link cekbantuanstb.kominfo.go.id

2. Input NIK KTP di kolom yang disediakan

Baca Juga: Daftar Penerima STB Gratis dari Pemerintah, Segera Klik Link cekbantuanstb di sini

3. Masukkan kode captcha pada kolom yang tersedia

4. Klik “Pencarian”

Apabila nama terdaftar, maka sistem bakal memunculkan informasi berupa nama lengkap, alamat penerima, penyedia STB, dan status apakah Set Top Box sudah disalurkan atau belum.

Bagi nama yang tercatat sebagai penerima bantuan STB 2022, maka dapat menghubungi Call Center 159 atau mendatangi lokasi Posko Respon Cepat Penanganan Bantuan STB dengan membawa KTP dan KK asli.

Baca Juga: Lokasi Pembagian STB Gratis dari Kominfo di Depok, Cukup Bawa KTP dan KK Bisa Bawa Pulang Set Top Box

Jika mengalami kendala dalam mengakses website, masyarakat dapat menghubungi Call Center 159 atau nomor telepon posko.

Bagi RTM yang berhak menerima bantuan STB tapi ada kendala di lapangan, sehingga belum menerima Set Top Box sampai dengan 2 November 2022, maka RTM yang masih membutuhkan bantuan STB dapat mengajukan secara mandiri.

RTM bisa mengajukan diri dengan menghubungi call center 159 atau ke nomor telepon Posko Respon Cepat Penanganan Bantuan STB terdekat.

Demikian informasi mengenai cara cek penerima Set Top Box atau STB gratis dari Kominfo melalui link cekbantuanstb.kominfo.go.id. Semoga bermanfaat.***

Editor: Rahmi Nurfajriani

Tags

Terkini

Terpopuler