Tak Bisa Berkumpul Saat Lebaran, Berikut Aplikasi untuk Silaturahmi Secara Digital dengan Saudara

- 18 Mei 2020, 21:05 WIB
ILUSTRASI penggunaan teknologi video conference untuk silaturahmi pengganti mudik lebaran.*
ILUSTRASI penggunaan teknologi video conference untuk silaturahmi pengganti mudik lebaran.* /

Aplikasi kartu ucapan Lebaran ini bisa jadi alternatif kartu ucapan Lebaran yang biasa dikirim secara konvensional. Kartu ucapan Lebaran ini cocok dikirimkan lewat Facebook, Twitter, WhatsApp atau Twitter.

Baca Juga: UPDATE COVID-19 di Depok 18 Mei: Bertambah 13, Kasus Positif Jadi 427, Meninggal 0 Kasus 

2. Stiker/GIF

Jika kartu ucapan Lebaran dirasa kaku, Anda bisa menggunakan cara lainnya untuk bersilaturahmi adalah saling berkirim stiker maupun GIF di aplikasi pesan instan atau di media sosial.

Salah satunya, lewat Instagram, Anda dapat memanfaatkan GIF yang tersedia. Tinggal ambil atau pilih foto atau video yang diinginkan, kemudian klik ikon GIF.

Setelah itu, ketik "lebaran" atau "Idul Fitri" pada kolom pencarian, untuk mendapatkan GIF dengan tema tersebut.

Selanjutnya, Anda dapat mengunggahnya di Instagram untuk konten Stories dengan menyertakan akun teman-teman Anda. Atau, Anda menyimpannya untuk kemudian dibagikan pada obrolan grup dalam platform instan atau dikirim secara personal.

Baca Juga: Pemkot Depok Keluarkan Maklumat: Salat Idulfitri di Rumah, Takbir Keliling Ditiadakan 

Selan itu, Anda dapat memanfaatkan stiker di WhatsApp untuk bersilaturahmi. Jika stiker di WhatsApp dirasa kurang bertema Lebaran, Anda dapat mengunduh aplikasi stiker khusus bertema Lebaran di Play Store.

Ada aplikasi "Stiker Lebaran Idul Fitri 2020" yang dikembangkan oleh Molehoy. Ada pula aplikasi "Stiker Puasa, Lebaran, dan Muslimah" yang dikembangkan oleh Jaya Perkasa Abadi.

Halaman:

Editor: M Bayu Pratama

Sumber: Permenpan RB


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x