Cek Fakta: Kedubes Jerman Dikabarkan Bantu Bebaskan Habib Rizieq Shihab, Simak Faktanya

- 21 Desember 2020, 16:45 WIB
Kerumunan HRS.
Kerumunan HRS. //Tribatanews/

PR DEPOK – Beredar kabar yang menyebutkan bahwa Jerman turun membantu membebaskan Habib Rizieq Shihab (HRS).

Kabar tersebut dibagikan oleh akun Facebook bernama Denny Rifandie pada hari ini, Senin, 21 Desember 2020 sekira pukul 6.30 WIB.

Akun Denny Rifandie membagikan sebuah video YouTube berjudul “MENGEJUTKAN! BERITA HARI INI, PRABOWO, KEDUBES JERMAN, BEBASKAN HABIB RIZIEQ FPI, POLISI KAPOLRI”.

Baca Juga: Sinopsis Mechanic: Resurrection, Aksi 'Mekanik' Selesaikan Misi Berbahaya Guna Selamatkan Kekasihnya

Dalam video disebutkan adanya kunjungan perwakilan Kedutaan Besar Jerman ke markas Front Pembela Islam (FPI) di Petamburan.

Bersamaan dengan video YouTube yang diunggahnya, akun Facebook Denny Rifandie menuliskan narasi sebagai berikut.

Ketika TV meanstream , tidak bisa diandalkan sebagai sumber informasi yg kredible. Youtube jadi alternative yg lengkap dan informatif,” tulisnya.

Baca Juga: Cara Cek Penerima BLT KPM PKH Rp3,5 Juta dari Kemensos Hanya dengan KTP

Setelah ditelusuri lebih jauh, kabar yang menyebutkan bahwa Jerman bantu bebaskan HRS adalah klaim yang salah.

Halaman:

Editor: Adithya Nurcahyo

Sumber: Turn Back Hoax


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x