Survei Kartu Prakerja Tidak Muncul di Dashboard? Perhatikan Solusinya Berikut ini

2 Mei 2021, 15:45 WIB
Ilustrasi Kartu Prakerja. /Aditya Pradana Putra/Antara

PR DEPOK – Program Kartu Prakerja pada semester I-2021 telah dibuka sebanyak 5 gelombang untuk kuota 2,7 juta peserta penerima.

Peserta yang sudah dinyatakan sebagai penerima Kartu Prakerja, akan mendapatkan total manfaat sebesar Rp3,55 juta.

Total manfaat tersebut, terdiri dari uang insentif Rp2,4 juta, saldo pelatihan Rp1 juta, serta insentif survei Rp150.000.

Baca Juga: Lima Olahraga Ringan saat Berpuasa Untuk Menjaga Kebugaran

Hanya uang insentif dan insentif survei yang bisa dicairkan oleh peserta. Saldo pelatihan tidak dapat dicairkan dan dikhususkan untuk membeli pelatihan yang tersedia di Kartu Prakerja.

Dengan begitu, selain uang insentif sebesar Rp2,4 juta, peserta juga bisa mencairkan insentif survei sebesar Rp150.000.

Insentif survei Kartu Prakerja diberikan setelah peserta mengikuti survei Kartu Prakerja sebanyak 3 kali.

Insentif survei diberikan bertahap setiap kali peserta menyelesaikan 1 survei evaluasi, dengan pertahapnya sebesar Rp50.000.

Baca Juga: Anies Klaim Dia Satu-satunya Gubernur DKI yang Nginap di Pulau Sabira, Ferdinand: Kasihan Puji Diri Sendiri

Survei Kartu Prakerja dapat diikuti dengan mengklik pesan pemberitahuan survei evaluasi, dilansir Pikiran Rakyat Depok dari laman Prakerja.

Pesan pemberitahuan tersebut bisa dicek di notifikasi dashboard akun Kartu Prakerja masing-masing peserta.

Namun, jika pesan survei Kartu Prakerja tidak muncul di notifikasi dashboard akun Kartu Prakerja, bisa perhatikan sejumlah hal berikut.

1. Pastikan peserta telah menyelesaikan pelatihan pertama yang ditandai munculnya sertifikat pelatihan pada dashboard akun Kartu Prakerja.

2. Pastikan peserta telah menerima pencairan insentif Kartu Prakerja tahap pertama.

3. Pesan pemberitahuan survei Kartu Prakerja kemudian akan muncul di dashboard akun Kartu Prakerja, terhitung 30 hari setelah menerima pencairan insentif Kartu Prakerja tahap pertama.

Survei tersebut berupa evaluasi peran pelatihan yang telah peserta ikuti terkait dengan kondisi kebekerjaan dan kondisi sosial ekonomi Anda.

Baca Juga: Bocoran Ikatan Cinta Malam Ini, 2 Mei 2021: Kondisi Al Memburuk dan Hasil Tes DNA Akan Terbongkar?

Untuk menyelesaikan survei ini, peserta akan memerlukan waktu sekitar 20-30 menit.

Peserta diharapkan dapat memberikan memberikan jawaban atas pertanyaan-pertanyaan dalam survei ini dengan sejujur-jujurnya.

Jawaban peserta akan membantu Manajemen Pelaksana Kartu Prakerja untuk mengevaluasi program Kartu Prakerja agar bisa lebih baik lagi dalam melayani kebutuhan peserta Kartu Prakerja.

Untuk melakukan survei, peserta dapat mengakses dashboard.prakerja.go.id. dan lihat pada bagian notifikasi atau simbol “lonceng”.

Baca Juga: Polisi Pulangkan 22 Orang Diduga Anarko yang Ikut Aksi Buruh

Catatan Tambahan

Jika peserta memiliki pertanyaan, kesulitan atau isu mengenai survei ini, peserta dapat menghubungi Manajemen Pelaksana Program Kartu Prakerja pada alamat email: info@prakerja.go.id dengan subjek “Survei Evaluasi”.

Bila ada kendala dalam menjawab survei, peserta juga bisa sampaikan melalui link berikut: bit.ly/kendalasurvei

Survei ini merupakan amanat dari Peraturan Presiden Nomor 36 Tahun 2020, yang telah diubah oleh Peraturan Presiden Nomor 76 Tahun 2020, dan Peraturan Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Nomor 3 Tahun 2020 untuk mengevaluasi efektivitas Program Kartu Prakerja.***

Editor: Adithya Nurcahyo

Sumber: prakerja.go.id

Tags

Terkini

Terpopuler