Cek Bansos BPNT yang Cair Mei 2022, Gunakan KTP dan Akses cekbansos.kemensos.go.id untuk Dapat BLT Rp2,4 Juta

10 Mei 2022, 15:45 WIB
Ilustrasi - Berikut cara cek bansos BPNT Kartu Sembako 2022 online lewat cekbansos.kemensos.go.id untuk dapat BLT hingga Rp2,4 juta. /Antara/Aswaddy Hamid/

PR DEPOK - Cek bansos BPNT Kartu Sembako yang cair pada Mei 2022 secara online dengan mengakses link resmi cekbansos.kemensos.go.id.

Sebab ada bantuan langsung tunai (BLT) yang disediakan pemerintah sebesar Rp2,4 juta untuk penerima bansos BPNT Kartu Sembako 2022.

Pengecekkan bisa dilakukan mudah dengan hanya menyiapkan Kartu Tanda Penduduk (KTP), handphone (HP), dan jaringan internet yang stabil.

Simak artikel ini sampai habis karena akan membahas cara cek bansos BPNT Kartu Sembako 2022 secara online lewat situs cekbansos.kemensos.go.id.

Baca Juga: Lukisan Marilyn Monroe Laku Rp2,8 Triliun Hanya dalam Waktu 4 Menit

Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) atau dikenal Kartu Sembako ini merupakan bansos yang rutin disalurkan pemerintah setiap bulan kepada masyarakat dari keluarga miskin atau rentan.

Pemerintah telah menyiapkan anggaran sekitar Rp43,6 triliun yang diperuntukkan bagi 20 juta keluarga penerima manfaat (KPM) yang terdaftar sebagai penerima BPNT Kartu Sembako 2022.

Apabila dirincikan, total bantuan yang diterima satu KPM adalah Rp2,4 juta per tahun yang dicairkan sebesar Rp200.000 per bulan melalui Kantor Pos.

Baca Juga: Cek Bansos BPNT 2022 Online Pakai KTP, Ada BLT Sembako hingga Rp2,4 Juta yang Bisa Dicairkan Lewat Kantor Pos

Bantuan tersebut diberikan untuk membantu KPM membeli kebutuhan dasar sehari-hari dari mulai beras, telur, sayur hingga buah-buahan.

Selain itu, BPNT Kartu Sembako juga diharapkan dapat membantu memperbaiki kondisi perekonomian masyarakat miskin yang terdampak oleh pandemi Covid-19.

Untuk mengetahui sudah terdaftar atau belum kah Anda sebagai penerima BPNT Kartu Sembako 2022, lakukan cek bansos BPNT secara online berikut;

1. Akses link cekbansos.kemensos.go.id lewat browser HP.

2. Siapkan KTP untuk membantu pengisian data.

Baca Juga: Cara React Chat di Whatsapp Versi Terbaru untuk HP Android

3. Lengkapi alamat domisili Anda sesuai KTP dalam kolom Provinsi, Kabupaten, Kecamatan dan Desa.

4. Masukkan nama lengkap sesuai KTP.

5. Tulis 8 kode huruf sesuai gambar yang muncul.

Baca Juga: Cara Daftar PKH Online 2022 Lewat HP, Siapkan KK dan KTP untuk Dapatkan BLT Ibu Hamil dan Balita Rp3 Juta

6. Setelah semua kolom terisi dengan benar, klik 'Cari Data'.

Data yang terverifikasi DTKS Kemensos akan menampilkan hasil pencarian dengan keterangan berupa Nama Penerima, Umur dan Jenis Bansos yang didapatkan.

Sedangkan jika data tidak terverifikasi, tampilan yang akan muncul adalah informasi bertuliskan 'Tidak Terdaftar Peserta/PM'.

Apabila terdaftar sebagai penerima BPNT Kartu Sembako, Anda bisa mencairkan bantuan Rp200.000 pada Mei ini dengan mendatangi langsung PT Pos Indonesia atau Kantor Pos terdekat.

Jangan lupa membawa berkas berupa surat pemberitahuan atau undangan Kemensos, KTP dan Kartu Keluarga (KK) sebagai syarat pencairan BPNT Kartu Sembako.***

Editor: Wulandari Noor

Sumber: kemensos.go.id

Tags

Terkini

Terpopuler